Proporsi, bentuk, dan jenis pekerjaan rumah dalam meningkatkan hasil belajar siswa kelas VIII pada mata pelajaran Matematika di UPTSP. SMP Negeri 1 Jetis Kabupaten Mojokerto tahun ajaran 2010/2011

This item is published by Universitas Islam Negeri Sunan Ampel Surabaya

Susilowati, Susilowati (2011) Proporsi, bentuk, dan jenis pekerjaan rumah dalam meningkatkan hasil belajar siswa kelas VIII pada mata pelajaran Matematika di UPTSP. SMP Negeri 1 Jetis Kabupaten Mojokerto tahun ajaran 2010/2011. Undergraduate thesis, IAIN Sunan Ampel Surabaya.

[img]
Preview
Text
Susilowati_D04206024.pdf

Download (3MB) | Preview
Official URL: http://digilib.uinsby.ac.id/id/eprint/24083

Abstract

Penelitian mengangkat pokok masalah bagaimana proporsi PR matematika yang ideal dalam meningkatkan basil belajar matematika siswa. Disamping itu, penelitian ini juga untuk mengkaji bentuk dan jenis PR matematika yang ideal dalam meningkatkan hasil belajar matematika. Subyek dan obyek penelitian ini adalah guru dan siswa, serta perangkat PR matematika yang disusun oleh guru SMP Negeri 1 Jetis Mojokerto. Jenis penelitian ini merupakan penelitian deskriptif dengan pendekatan kualitatif dan kuantitatif. Teknik yang digunakan untuk pengumpulan data yaitu dengan wawancara dan observasi. Analisis data secara kualitatif digunakan untuk mengetah ui proporsi PR matematika yang ideal dan untuk mengkaji bentuk dan jenis PR matematika. Hasil penelitian dapat disimpulkan berdasarkan basil observasi, proporsi serta bentuk dan jenis PR matematika yang disusun oleh Bapak Giman merupakan dalam kategori "cuk up". Sedangkan proporsi serta bentuk dan jenis PR matematika yang diberikan oleh guru kepada siswa dapat dikategorikan "baik". Berdasarkan hasil wawancara, PR matematika yang disusun oleh bapak Giman adalah rata-rata jumlah PR matematika sesuai dengan kondisi siswa, PR matematika yang diberikan mempunyai tingkat kesukaran soal yang berjenjang, waktu yang diberikan tidak sesuai dengan jumlah dan tingkat kesukaran soal yang telah diberikan, bentuk dan jenis PR matematika yang diberikan kepada siswa berhubungan dengan apa yang telah dipelajari pada saat itu. Sedangkan proporsi serta bentuk dan jenis PR matematika yang diberikan oleh guru kepada siswa adalah rata-rata jumlah PR matematika yang diberikan guru kepada siswa tidak sesuai dengan kondisi siswa dan tidak melihat PR mata pelajaran lain yang dimiliki siswa, tingkat kesukaran soal yang diberikan guru kepada siswa mempunyai tingkat kesukaran soal berjenjang, waktu yang diberikan kepada siswa tidak sesuai dengan jumlah dan tingkat kesukaran soal yang telah diberikan, serta bentuk dan jenis PR matematika yang diberikan berupa uraian dan pilihan ganda dan sesuai dengan materi yang telah dipelajari pada saat itu.

Statistic

Downloads from over the past year. Other digital versions may also be available to download e.g. from the publisher's website.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Creators:
CreatorsEmailNIM
Susilowati, Susilowati--UNSPECIFIED
Subjects: Pendidikan > Hasil Belajar
Keywords: Proporsi PR matematika; bentuk dan jenis PR matematika
Divisions: Fakultas Tarbiyah dan Keguruan > Pendidikan Matematika
Depositing User: Editor : Abdun Nashir------ Information------library.uinsby.ac.id
Date Deposited: 09 Apr 2018 07:31
Last Modified: 09 Apr 2018 07:31
URI: http://digilib.uinsa.ac.id/id/eprint/24083

Actions (login required)

View Item View Item