Revitalisasi Tasawuf Ibnu Qayyim Al Jauziyah

This item is published by Universitas Islam Negeri Sunan Ampel Surabaya

Cahyono, Arif Budi (2018) Revitalisasi Tasawuf Ibnu Qayyim Al Jauziyah. Undergraduate thesis, UIN Sunan Ampel Surabaya.

[img] Text
Arif Budi Cahyono_E31213091.pdf

Download (7MB)

Abstract

Dalam perkembangan sejarah tasawuf, terdapat beberapa tokoh yang aktif dalam upaya mengembalikan serta mengembangkan ilmu dan ajaran tasawuf. Diantara beberapa tokoh tasawuf, terdapat salah satu tokoh yang unik dalam pemikirannya. Tokoh tersebut bernama Ibnu Qayyim al-Jauziyah, ia merupakan tokoh tasawuf yang mampu membuat ajaran tasawuf kembali pada jalur yang semestinya. Dengan upaya merevitalisasi tasawuf, Ibnu Qayyim menuangkan segala pemikiran dan ajarannya kedalam setiap karya-karyanya. Terdapat begitu banyak mutiara hikmah yang tertuang dalam setiap karyanya, ia memasukkan setiap hikmah kebaikan tasawuf dalam karyanya agar setiap masyarakat tertarik dan mau mendalami ajaran Islam, yakni melalui Madarijus Salikin sebagai karya Ibnu Qayyim al-Jauziyah. Didalamnya tertuang ajaran tentang tasawuf yang memuat berbagai penalaran ilmu tasawuf, setiap pembaca akan diarahkan pada pemahaman dan praktek pengamalan tasawuf yang seimbang antara ibadah shari’ah dan ibadah rohani. Penelitian ini bersifat kepustakaan (Library research). Penelitian ini menggunakan metode kualitatif, yakni mengumpulkan berbagai sumber yang memiliki nilai autentik dalam penyelesaiannya. Dalam penelitian ini, penulis menggunakan deskriptif analisis sebagai analisa utama mempelajari Revitalisai yang dilakukan Ibnu Qayyim al-Jauziyah. Penulis termotivasi melalui Madarijus Salikin sabagai salah satu karya Ibnu Qayyim al-Jauziyah. Dai mencoba mengkritik ajaran tasawuf yang menyesatkan para pengikutnya, melalui berbagai pemahaman yang ia lontarkan dalam karyanya, menuntun dan membimbing kembali para pelaku tasawuf untuk kembali pada ajaran yang dicontohkan Rasulullah SAW. Ibnu Qayyim tidak hanya sekedar mengkritik, namun ia juga memberi solusi pada setiap permasalahan yang muncul, dengan melihat kebaikan-kebaikan yang ada dalam ajaran tasawuf.

Statistic

Downloads from over the past year. Other digital versions may also be available to download e.g. from the publisher's website.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Creators:
CreatorsEmailNIM
Cahyono, Arif Buditheexplorerabc@gmail.comUNSPECIFIED
Subjects: Agama
Aliran dan Sekte
Biografi
Tasawuf
Keywords: Ibnu Qayyim al Jauziyah; Revitalisasi; Madarijus Salikin
Divisions: Fakultas Ushuluddin dan Filsafat > Aqidah Filsafat Islam
Depositing User: Cahyono Arif Budi
Date Deposited: 07 Aug 2018 04:57
Last Modified: 07 Aug 2018 04:57
URI: http://digilib.uinsa.ac.id/id/eprint/26296

Actions (login required)

View Item View Item