Pengaruh kinerja pembelian dan penjualan terhadap pencapaian laba kotor di CV. Anugrah unika mekanik (tahun 2016 – 2018)

This item is published by Universitas Islam Negeri Sunan Ampel Surabaya

Rachmawati, Ernita (2018) Pengaruh kinerja pembelian dan penjualan terhadap pencapaian laba kotor di CV. Anugrah unika mekanik (tahun 2016 – 2018). Undergraduate thesis, UIN Sunan Ampel Surabaya.

[img]
Preview
Text
Ernita Rachmawati_G72214022.pdf

Download (3MB) | Preview

Abstract

Skripsi ini berjudul “Pengaruh Kinerja Pembelian dan Kinerja Penjualan Terhadap Pencapaian Laba Kotor di CV. Anugrah Unika Mekanik.” Penelitian ini merupakan penelitian kuantitatif yang bertujuan untuk menjawab tiga pertanyaan, yaitu: mengenai pengaruh kinerja pembelian terhadap pencapaian laba kotor, tentang pengaruh kinerja penjualan terhadap pencapaian laba kotor dan bagaimana kinerja pembelian dan kinerja penjualan memiliki pengaruh terhadap pencapaian laba kotor secara bersama – sama. Penelitian ini menggunakan data sekunder berupa data pembelian, data penjualan dan laba kotor mulai tanggal 31 Desember 2016 sampai 31 Mei 2018 untuk kemudian dianalisis dengan uji asumsi klasik dan analisis regresi linier berganda mengunakan SPSS 24. Pendekatan yang digunakan peneliti untuk menghitung analisis laba kotor berdasarkan selisih harga jual (SHJ). Hasil penelitian ini adalah kinerja pembelian tidak mempengaruhi pencapaian laba kotor, karena sebenarnya yang mampu mempengaruhi adalah harga pokok penjualan, sesuai dengan teori analisis laba kotor. Meski pembelian menjadi salah satu unsur dari harga pokok penjualan, tetap saja tidak mampu memberikan pengaruh apapun. Berikutnya untuk kinerja penjualan ternyata memiliki pengaruh signifikan terhadap pencapaian laba kotor. Kemudian yang terakhir, kinerja pembelian dan kinerja penjualan memiliki pengaruh terhadap pencapaian laba kotor secara bersama – sama. Hal ini bisa terjadi karena kedua variabel ini bermuara pada persediaan barang dagangan di gudang. Persediaan barang di gudang inilah yang menghubungkan keterkaitan antara kinerja pembelian dan kinerja penjualan sehingga dapat mempengaruhi pencapaian laba kotor. Karena besaran laba kotor tidak akan naik atau turun, jika persediaan barang tidak terjadi tanpa adanya kinerja tim pembelian, serta tidak ada tim penjualan yang bertanggung jawab untuk mendistribusikan barang tersebut ke tangan pelanggan. Kesimpulan dari penelitian ini adalah berdasarkan uji regresi linier berganda, mengartikan bahwa pencapaian laba kotor yang diperoleh perusahaan dapat digunakan untuk mengukur baik atau buruknya kinerja tim pembelian dan kinerja tim penjualan dalam mengelola segala sumber daya yang dimiliki perusahaan. Namun, diantara kedua tim tersebut, kinerja penjualan lah yang paling berperan penting, karena penjualan merupakan penghasil laba dalam perusahaan.

Statistic

Downloads from over the past year. Other digital versions may also be available to download e.g. from the publisher's website.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Creators:
CreatorsEmailNIM
Rachmawati, Ernitaernita.rachmawati@gmail.comUNSPECIFIED
Subjects: Akuntansi
Ekonomi
Keywords: Kinerja, Pembelian, Penjualan, Laba Kotor
Divisions: Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam > Akuntansi
Depositing User: Rachmawati Ernita
Date Deposited: 07 Aug 2018 03:31
Last Modified: 07 Aug 2018 03:31
URI: http://digilib.uinsa.ac.id/id/eprint/26326

Actions (login required)

View Item View Item