Pesan islam damai dalam film bulan terbelah di langit amerika (analisis framing robert n entman)

This item is published by Universitas Islam Negeri Sunan Ampel Surabaya

Nafisah, Jihan (2018) Pesan islam damai dalam film bulan terbelah di langit amerika (analisis framing robert n entman). Undergraduate thesis, UIN Sunan Ampel Surabaya.

[img]
Preview
Text
Jihan Nafisah_B71213047.pdf

Download (1MB) | Preview

Abstract

Skripsi dengan judul “Pesan Damai dalam Film Bulan Terbelah di Langit Amerika” adalah hasil penelitian analisis teks media. Terdapat fokus masalah yang diteliti pada skripsi ini yaitu : bagaimana merubah sudut pandang dunia terhadap Islam yang selama ini selalu dikaitkan dengan isu-isu kekerasan dan radikalisme.Untuk mengungkapkan masalah tersebut secara menyeluruh dan mendalam, dalam penelitian ini digunakan metode penelitian analisis teks media dengan pendekatan kritis, yang berguna untuk memberikan fakta dan data kemudian data tersebut dianalisis secara kritis dengan dasar pemikiran Robert N Entman, yang menganalisis menggunakan pisau bedah framing seleksi isu dan penonjolan isu. Dan seleksi isu yang akan ditonjolkan dari film ini adalah Islamophobia dan Islam Damai.Dalam penelitian ini disimpulkan bahwa dalam Film Bulan Terbelah di Langit Amerika terdapat beberapa aspek yang menyebabkan muslim di Amerika dipandang sebelah mata. Dengan ketekunan dari beberapa tokoh untuk merubah mainset masyarakat barat yang buruk terhadap muslim di Amerika, akhirnya berbuah hasil yang melegakan. Media yang juga berperan penting mampu menyampaikan kebenaran-kebenaran dan merubah pandangan miring dunia terhadap Islam.Berdasarkan hasil penelitian ini, peneliti merekomendasikan bahwa penelitian ini hanya terbatas pada nilai-nilai kebaikan yang ditunjukkan oleh seorang muslim dan menjadi contoh bagi muslim lainnya dimana pun dia berada. Karena itu, peluang yang masih terbuka untuk diadakan penelitian lebih lanjut pada film ini agar mampu memperkaya khazanah keilmuan.

Statistic

Downloads from over the past year. Other digital versions may also be available to download e.g. from the publisher's website.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Creators:
CreatorsEmailNIM
Nafisah, JihanJihanafisah@gmail.comUNSPECIFIED
Subjects: Islam > Islam - Negara
Keywords: Islam Damai; Islamphobia; Framing; Robert N Entman
Divisions: Fakultas Dakwah dan Komunikasi > Komunikasi dan Penyiaran Islam
Depositing User: Nafisah Jihan
Date Deposited: 10 Aug 2018 07:29
Last Modified: 10 Aug 2018 07:29
URI: http://digilib.uinsa.ac.id/id/eprint/26779

Actions (login required)

View Item View Item