Tinjauan hukum Islam terhadap pandangan keluarga Pekerja Seks Komersial (PSK) di Desa Semawot Kecamatan Sukosewu Kabupaten Bojonegoro dalam membangun keluarga sakinah

This item is published by Universitas Islam Negeri Sunan Ampel Surabaya

Anggraeni, Ririn Nur (2010) Tinjauan hukum Islam terhadap pandangan keluarga Pekerja Seks Komersial (PSK) di Desa Semawot Kecamatan Sukosewu Kabupaten Bojonegoro dalam membangun keluarga sakinah. Undergraduate thesis, IAIN Sunan Ampel Surabaya.

[img] Text
Ririn Nur Anggraeni_C01205046.pdf

Download (1MB)
Official URL: http://digilib.uinsby.ac.id/id/eprint/27905

Abstract

Skripsi ini merupakan hasil penelitian lapangan untuk menjawab pertanyaan tentang Bagaimana pandangan keluarga PSK tentang keluarga sakinah di Desa Semawot Kecamatan Sukosewu Kabupaten Bojonegoro? Bagaimana tinjauan hukum Islam terhadap pandangan PSK tentang keluarga sakinah di Desa Semawot Kecamatan Sukosewu Kabupaten Bojonegoro? Data penelitian dihimpun melalui beberapa langkah yakni, mengidentifikasi pelaku yang terdapat di Desa Semawot Kecamatan Sukosewu Kabupaten Bojonegoro dengan menggunakan pendekatan fenomenologis dan upaya wawancara, observasi serta dokumentasi. Alasan bekerja sebagai PSK adalah: a) faktor ekonomi keluarga, dimana ekonomi menjadi faktor utama yang dibutuhkan untuk kebahagiaan dan kehannonisan dalam kehidupan berkeluarga. b) untuk membiayai pendidikan anak. c) untuk memperbaiki tempat tinggal. Pandangan hukum Islam terhadap keluarga PSK Di Desa Semawot Kecamatan Sukosewu Kabupaten Bojonegoro lebih menekankan pada aspek ekonomi untuk memenuhi kebutuhan pokok berupa makanan, minuman, sandang, tempat tinggal, dan pendidikan diperlukan uang yang banyak. Karena mencari nafkah merupakan syarat untuk melangsungkan hidup berkeluarga. Sejalan dengan kesimpuan di atas, setidaknya dapat diakui bahwa dalam diri keluarga PSK masih mempunyai naluri serta dorongan untuk membentuk suatu ikatan lahir batin sebagai suami isteri dalam tujuan keluarga bahagia, hal tersebut patut kita hargai. Dan terhadap fenomena yang terjadi dalam kehidupan keluarga PSK dapat menjadi teguran bagi para intelektual, tokoh agama dan bagi masyarakat untuk memperhatikan dan serta memberikan penyuluhan tentang bagaimana keluarga sakinah dengan prinsip-prinsip yang sebenarnya.

Statistic

Downloads from over the past year. Other digital versions may also be available to download e.g. from the publisher's website.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Creators:
CreatorsEmailNIM
Anggraeni, Ririn Nur--UNSPECIFIED
Subjects: Pelacuran
Keywords: Pekerja Seks Komersial; PSK
Divisions: Fakultas Syariah dan Hukum > Hukum Keluarga Islam
Depositing User: Editor : Abdun Nashir------ Information------library.uinsby.ac.id
Date Deposited: 30 Aug 2018 04:21
Last Modified: 30 Aug 2018 04:21
URI: http://digilib.uinsa.ac.id/id/eprint/27905

Actions (login required)

View Item View Item