This item is published by Universitas Islam Negeri Sunan Ampel Surabaya
Sutanto, Tomi Dwi (2019) Interpretasi M. Quraish Shihab dalam memaknai ayat-ayat Al Quran tentang Lingkungan Hidup: studi Tafsir Al Misbah. Undergraduate thesis, UIN Sunan Ampel Surabaya.
Text
Tomi Dwi Sutanto_E93215147.pdf Download (2MB) |
Abstract
Masalah lingkungan menjadi isu hangat dan menarik untuk dibahas selama beberapa tahun belakangan ini. Kerusakan yang terjadi di hampir seluruh belahan dunia memicu semangat berbagai kalangan untuk memberikan usaha terbaiknya guna menyelamatkan lingkungan. Dari sinilah muncul teori-teori yang diharapkan mampu meminimalisir kerusakan yang sudah terjadi. Para ahli di bidang lingkungan dan para ilmuwan berusaha menciptakan alat-alat canggih guna menyelamatkan lingkungan. Ada yang berhasil menyelamatkan sebagian kecil kerusakan, namun tidak sedikit pula yang gagal. Begitu pula dengan teori-teori yang muncul, sebagian terealisasi menjadi aksi nyata, sedangkan sebagian yang lain hanyalah menjadi teori yang tidak dapat dipraktikkan. Namun semua teori yang ada muncul dari para ilmuwan sehingga terkesan bahwa agama, khususnya Islam adalah agama yang tidak mempedulikan keadaaan lingkungan sekitar. Oleh karena itu, peneliti mengangkat tema lingkungan hidup yang didasarkan pada penafsiran ayat-ayat al-Qur’an. Penafsiran yang dijadikan acuan oleh peneliti adalah tafsir dari M. Quraish Shihab, seorang mufasir Indonesia yang sangat peduli terhadap masalah-masalah lingkungan. Sesuai dengan latar belakang tersebut, maka judul dari penelitian ini adalah “Interpretasi M.Quraish Shihab dalam memaknai ayat-ayat lingkungan hidup”.Penelitian yang dilakukan oleh peneliti menggunakan jenis penelitian kepustakaan (library research) karena yang menjadi sumber penelitian adalah data-data tertulis yang relevan dengan topik yang akan dibahas. Kemudian mengumpulkan data dengan metode dokumentasi, yaitu mengumpulkan data-data yang terkait dengan lingkungan hidup melalui buku, jurnal dan internet. Selanjutnya adalah melakukan reduksi data dengan cara memilah-milah data yang sesuai, dan kemudian dilakukan analisis terhadap data-data tersebut, terutama data-data yang berisi pemikiran M. Quraish Shihab terhadap ayat-ayat yang berhubungan dengan lingkungan hidup. Setelah dilakukan penelitian, dapat diketahui bahwa al-Qur’an telah memperingatkan manusia akan kerusakan dan pengrusakan lingkungan. selain itu, al-Qur’an juga telah memberikan solusi yang tepat guna mengatasi masalah tersebut. Melalui interpretasi yang dilakukan oleh M. Quraish Shihab, dapat diambil sebuah kesimpulan bahwa terdapat lima upaya menjaga lingkungan yang ditawarkan oleh M. Quraish Shihab berdasarkan pada ayat-ayat al-Qur’an. Kelima upaya pelestarian lingkungan tersebut adalah membuat kebijakan hukum; menjalin kerja sama antara pemerintah, perusahaan, masyarakat dan kalangan akademisi; menjaga sumber daya alam; reboisasi; dan ramah lingkungan. Metode pendekatan yang digunakan penafsiran M. Quraish Shihab adalah pembahasan dengan menggunakan interpretasi sosio-historis sehingga mudah diterima oleh masyarakat; penggunaan corak tafsir bi al-ra’yi, tafsir al-’ilmī dan tafsir al-adab al-ijtima’ī melahirkan sebuah tafsir yang mampu mengakomodir berbagai persoalan.
Statistic
Downloads from over the past year. Other digital versions may also be available to download e.g. from the publisher's website.
Item Type: | Thesis (Undergraduate) | ||||||
---|---|---|---|---|---|---|---|
Creators: |
|
||||||
Subjects: | Lingkungan Hidup Tafsir |
||||||
Keywords: | M. Quraish Shihab; lingkungan hidup | ||||||
Divisions: | Fakultas Ushuluddin dan Filsafat > Ilmu Alquran dan Tafsir | ||||||
Depositing User: | Sutanto Tomi Dwi | ||||||
Date Deposited: | 22 Apr 2019 04:08 | ||||||
Last Modified: | 22 Apr 2019 04:08 | ||||||
URI: | http://digilib.uinsa.ac.id/id/eprint/31629 |
Actions (login required)
View Item |