Problematika pelaksanaan pembelajaran bahasa Inggris di Pesantren Program Internasional Pondok Modern Arrisalah Program Internasional Slahung Ponorogo

This item is published by Universitas Islam Negeri Sunan Ampel Surabaya

Kuriyawan, Sani Nila (2009) Problematika pelaksanaan pembelajaran bahasa Inggris di Pesantren Program Internasional Pondok Modern Arrisalah Program Internasional Slahung Ponorogo. Undergraduate thesis, IAIN Sunan Ampel Surabaya.

[img] Text
Sani Nila Kuriyawan_D01304201.pdf

Download (2MB)

Abstract

Dalam skripsi ini terdapat dua permasalahan yang akan dikaji, yaitu: (I) Bagaimana Problematika pembelajaran bahasa inggris di pondok Modern Arrisalah, (2) Bagaimana Penanganan yang dilakukan dalam mengatasi Problematika Pembelajaran bahasa inggris di pondok Modern Arrisalah. Untuk mengetahui permasalahan tersebut secara menyeluruh dan mendalam, dalam penelitian ini digunakan metode diskriptif kualitatif yang bermanfaat untuk mendapatkan fakta dan data mengenai Problematika yang terjadi dalam pelaksanaan pembelajaran bahasa inggris di Pondok Modern Arrisalah dan juga bagaimana penanganan yang dilakukan dalam mengatasi problematika pelaksanaan Pembelajaran bahasa inggris yang terjadi di lingkungan Pondok Modern Arrisalah. Kemudian data tersebut dianalisis dan dibandingkan dengan teori yang ada, sehingga dapat diketahui aplikasi dilapangan dengan teori-teori tersebut. Maka dari hasil penelitian tersebut ditemukan bahwa: (1) Problematika yang terjadi dalam pelaksanaan pembelajaran bahasa inggris di Pondok Modern arrisalah dipeagaruhi atas beberapa faktor yaitu faktor guru, faktor siswa, faktor sarana dan prasarana, dan faktor lingkungan, (2) Upaya untuk menangani problematika yang terjadi dalam pelaksanaan Pembelajaran bahasa inggris di pondok Modern Arrisalah yaitu dengan meningkatkan profesionalisme kinerja para guru dengan membiayai para guru untuk mblanjutkan ke jenjang perguruan tinggi, kemudian ditinjau dari faktor siswa maka lembaga pendidikan Pondok modern Arrisalah berupaya meningkatkan motivasi belajar para santri dengan cara mengadakan perlombaan tentang bahasa inggris di setiap bulan, sedangkan dan i faktor sarana dan prasarana lembagaa pendidikan Pondok Modem anisalah penambahkan fasilitas laboratorium bahasa dan yang terakhir yaitu faktor lingkungan maka mereka menerapkan disiplin bahasa di lingkungan pondok pesantren dengan mewajibkan siswa untuk berbicara bahasa inggris dalam pergaulan sehari-hari. Dan penelitian pada skripsi ini, saran yang dapat dijadikan perhatian bagi 1emoaga pendidikan pondok Modern Arrisalah dalam menangani problematika yang terjadi adalah (1) agar lebih menekankan disiplin bahasa di lingkangan Pondok Modem arrisalah disamping itu juga penambahan saran lab Bahasa sekiranya agar cepat dibangun ini bertujuan agar para santri dapat lebih leluasa dalam belajar bahasa inggris. (2). Diharapkan lembaga pendidkan Pondok Modem Arrisalah membolehkan para santrinya untuk mengakses pengetahuan dunia luar dengan membolehkan para santrinya untuk mehhat televisi maupun mendengarkan radio. Hal ini dimaksudkan agar para santri tidak terlalu buta akan informasi yang ada di luar lingkungan mereka.

Statistic

Downloads from over the past year. Other digital versions may also be available to download e.g. from the publisher's website.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Creators:
CreatorsEmailNIM
Kuriyawan, Sani NilaUNSPECIFIEDUNSPECIFIED
Subjects: Metode Pembelajaran
Pendidikan Islam > Pendidikan Islam - Evaluasi
Pendidikan Islam > Pendidikan Islam - Metode dan Sistem
Pendidikan > Bahasa Inggris
Keywords: Bahasa Inggris
Divisions: Fakultas Tarbiyah dan Keguruan > Pendidikan Agama Islam
Depositing User: Mr. Supriyatno Hary
Date Deposited: 01 Jul 2019 03:58
Last Modified: 01 Jul 2019 03:58
URI: http://digilib.uinsa.ac.id/id/eprint/32351

Actions (login required)

View Item View Item