This item is published by Universitas Islam Negeri Sunan Ampel Surabaya
Sari, Riza Novita (2019) Akuntabilitas dan konsistensi penyusunan laporan keuangan yayasan nailus sa’adah surabaya perspektif psak 45 tentang organisasi nirlaba. Undergraduate thesis, UIN Sunan Ampel Surabaya.
Text
Riza Novita Sari_G72215022.pdf Download (3MB) |
Abstract
Skripsi ini berjudul “Akuntabilitas dan Konsistensi Penyusunan Laporan Keuangan Yayasan Nailus Sa’adah Surabaya Perspektif PSAK 45 Tentang Organisasi Nirlaba”. Penelitian ini merupakan penelitian kualitatif yang bertujuan untuk menjawab pertanyaan penerapan PSAK 45 di Yayasan Nailus Sa’adah Surabaya.Metode penelitian yang digunakan adalah kualitatif dengan jenis pendekatan penelitian studi kasus. Pengumpulan data dilakukan melalui observasi, wawancara dan dokumentasi. Teknik analisis data yang digunakan adalah deskriptif kualitatif.Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa penyusunan laporan keuangan pada Yayasan Nailus Sa’adah Surabaya masih belum memenuhi unsur yang ada di PSAK 45. Yayasan Nailus Sa’adah hanya mencatat transaksi pengeluaran dan pendapatan yang terjadi setiap hari sebagai upaya mengontrol unit usahanya. Pihak Yayasan hanya mencatat transaksi melalui pembukuan sederhana, namun Laporan tersebut sudah konsisten dibuat setiap akhir bulan, sehingga masih dapat dibandingkan dengan periode sebelumnya. Yayasan Nailus Sa’adah belum memiliki SDM yang mempunyai kemampuan untuk menyusun laporan keuangan. Belum ada pemisahan rekening, sehingga sebagian uang yayasan masih tercampur dengan uang pemilik. Saran yang dapat diberikan adalah Yayasan Nailus Sa’adah untuk menyusun Laporan Keuangan yang sesuai dengan PSAK No. 45 dengan cara merekrut karyawan yang telah berkompeten untuk menyusun Laporan Keuangan lengkap. Atau dengan mengikutkan karyawan yang ditunjuk untuk kursus menyusun laporan keuangan.
Kata kunci : akuntabilitas, konsistensi, penyusunan laporan keuangan, PSAK 45, organisasi nirlaba
Statistic
Downloads from over the past year. Other digital versions may also be available to download e.g. from the publisher's website.
Item Type: | Thesis (Undergraduate) | ||||||||
---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|
Creators: |
|
||||||||
Contributors: |
|
||||||||
Subjects: | Akuntansi | ||||||||
Keywords: | akuntabilitas, konsistensi, penyusunan laporan keuangan, PSAK 45, organisasi nirlaba | ||||||||
Divisions: | Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam > Akuntansi | ||||||||
Depositing User: | Sari Riza Novita | ||||||||
Date Deposited: | 19 Aug 2019 03:01 | ||||||||
Last Modified: | 19 Aug 2019 03:01 | ||||||||
URI: | http://digilib.uinsa.ac.id/id/eprint/33383 |
Actions (login required)
View Item |