This item is published by Universitas Islam Negeri Sunan Ampel Surabaya
Balqis, Dayang Siti (2019) Terapi Relaksasi Dzikir dalam mengatasi Post-Traumatic Stress Disorder akibat pelecehan seksual terhadap seorang mahasiswi di Universitas Islam Negeri Sunan Ampel Surabaya. Undergraduate thesis, UIN Sunan Ampel Surabaya.
Text
Dayang Siti Balqis_B43215123.pdf Download (2MB) |
Abstract
Terapi Dzikir Relaksasi dalam Mengatasi Post-Traumatic Stress Disorder Akibat Pelecehan Seksual Terhadap Seorang Mahasiswi di Universitas Islam Negeri Sunan Ampel Surabaya.
Fokus permasalahan dalam penelitian ini adalah 1) Bagaimana Proses Pelaksanaan Mengatasi Post-Traumatic Stress Disorder Akibat Pelecehan Seksual dengan Menggunakan Terapi Relaksasi Dzikir Terhadap seorang mahasiswi di Universitas Islam Negeri Sunan Ampel Surabaya? 2) Bagaimana hasil pelaksanaan Terapi Relaksasi Dzikir dalam Mengatasi Post-Traumatic Disorder Akibat Pelecehan Seksual Terhadap Seorang Mahasiswi di Universitas Islam Negeri Sunan Ampel Surabaya? Dalam menjawab tersebut, penelitian ini menggunakan metode kualitatif dengan analisa deskritif komparatif. Dalam menganalisis kendala post-traumatic stress disorder akibat pelecehan seksual terhadap seorang mahasiswi di UIN Sunan Ampel Surabaya data yang digunakan berupa hasil observasi yang disajikan dalam bab penyajian data dan analisis data. Dalam proses penelitian, antara tahapan yang dilakukan dalam penelitian ini adalah identifikasi masalah, diagnosis, prognosis, pemberian terapi serta evaluasi dan follow up. Identifikasi masalah adalah langkah yang dilakukan untuk mengetahui masalah beserta tingkah laku tampak pada klien. Antara cara yang digunakan untuk mengetahui masalah klien adalah melalui pendekatan wawancara dan observasi. Diagnosis, prognosis, pemberian terapi atau treatment dan follow up. Dalam penelitian ini disimpulkan bahwa PTSD ini berdampak dari emosi serta pikiran irasional klien sendiri dalam menangani pengalaman masa lalunya yaitu menjadi korban pelecehan seksual. Dalam penelitian ini, proses treatment ini menggunakan terapi relaksasi dzikir. Dengan treatment ini diharapkan sedikit sebanyak dapat mengurangi post-traumatic stress disorder akibat pelecehan seksual yang dialami klien. Hasil akhir dari proses ini cukup berhasil dengan presentase 90% yang mana hasil tersebut dapat dilihat dari adanya perubahan pada sikap atau perilaku klien yang kurang baik mulai menjadi baik.
Statistic
Downloads from over the past year. Other digital versions may also be available to download e.g. from the publisher's website.
Item Type: | Thesis (Undergraduate) | ||||||||
---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|
Creators: |
|
||||||||
Contributors: |
|
||||||||
Subjects: | Bimbingan Konseling Kekerasan |
||||||||
Keywords: | Terapi Relaksasi Dzikir; Post-Traumatic Stress Disorder; pelecehan seksual | ||||||||
Divisions: | Fakultas Dakwah dan Komunikasi > Bimbingan dan Konseling Islam | ||||||||
Depositing User: | Sahari Dayang Siti Balqis Binti Awang | ||||||||
Date Deposited: | 09 Aug 2019 03:05 | ||||||||
Last Modified: | 09 Aug 2019 03:05 | ||||||||
URI: | http://digilib.uinsa.ac.id/id/eprint/34006 |
Actions (login required)
View Item |