This item is published by Universitas Islam Negeri Sunan Ampel Surabaya
Fadhl, Akbar Ahmed (2019) Analisis Hukum Islam Terhadap Konsep Keluarga Sakinah Dalam Buku Fondasi Keluarga Sakinah, Bacaan Mandiri Calon Pengantin. Undergraduate thesis, Universitas Islam Negeri Sunan Ampel Surabaya.
Text
Akbar Ahmed fadhl_C01215007.pdf Download (2MB) |
Abstract
Skripsi yang berjudul “Analisis Hukum Islam Terhadap Konsep Keluarga Sakinah dalam Buku Fondasi Keluarga Sakinah” merupakan hasil penelitian studi pustaka dengan rumusan masalah bagaimana konsep keluarga sakinah dalam buku Fondasi Keluarga Sakinah; bagaimana Analisis Hukum IslamTerhadap konsep keluarga dalam buku Fondasi Keluarga Sakinah. Data penelitian dihimpun melalui penelitian kepustakaan atau library research yakni penelitian yang menggunakan data literatur kepustakaan. Metode penelitiannya adalah kualitatif deskriptif yakni dengan metode pengumpulan data dengan mencari informasi dari literatur buku, yang bertujuan untuk membentuk sebuah landasan teori dan kemudian dianalisa dengan data yang terkumpul, sehingga bisa diambil suatu kesimpulan. Hasil penelitian menyebutkan bahwa: pertama Konsep keluarga sakinah dalam buku Fondasi Keluarga Sakinah yaitu membangun landasan keluarga sakinah dengan agama yang kuat, merencanakan perkawinan yang kokoh menuju keluarga sakinah dengan menikah di usia dewasa dan mengelola konflik keluarga dengan memahami cara pandang terhadap konflik dan prinsip penyeleseian masalah. Kedua: Konsep keluarga sakinah dalam buku Fondasi Keluarga Sakinah sesuai dengan hukum Islam dalam hal membangun landasan keluarga sakinah, merencanakan perkawinan yang kokoh menuju keluarga sakinah dan mengelola konflik keluarga. Hasil penelitian ini juga sesuai dengan hukum positif. Selaras dengan kesimpulan yang diperoleh maka disarankan: Pertama diharapkan kepada Kementerian Agama agar kebijakan terkait dengan Bimbingan Perkawinan ini, dapat menyentuh semua catin dan remaja usia pra nikah sehingga mereka memiliki bekal pengetahuan dan keterampilan tentang membangun keluarga yang sakinah mawaddah dan rahmah. Kedua: diharapkan kepada calon pengantin, fasilitator dan siapapun yang memperoleh manfaat buku ini untuk menggali lebih dalam lagi serta memperluas pengetahuan dan wawasan melalui buku bacaan lainnya
Statistic
Downloads from over the past year. Other digital versions may also be available to download e.g. from the publisher's website.
Item Type: | Thesis (Undergraduate) | ||||||||
---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|
Creators: |
|
||||||||
Contributors: |
|
||||||||
Subjects: | Hukum Islam Keluarga > Keluarga Islam |
||||||||
Keywords: | Keluarga Sakinah; Buku Fondasi keluarga Sakinah; Bacaan mandiri Calon pengantin | ||||||||
Divisions: | Fakultas Syariah dan Hukum > Hukum Keluarga Islam | ||||||||
Depositing User: | Fadhl Akbar Ahmed | ||||||||
Date Deposited: | 19 Aug 2019 03:01 | ||||||||
Last Modified: | 19 Aug 2019 03:01 | ||||||||
URI: | http://digilib.uinsa.ac.id/id/eprint/35261 |
Actions (login required)
View Item |