This item is published by Universitas Islam Negeri Sunan Ampel Surabaya
Mahmudah, Lailatul (2019) Kehujjahan hadis Ahad tentang akidah dalam pandangan Azizi Fathoni K. dan M. Najih Maimoen. Undergraduate thesis, UIN Sunan Ampel Surabaya.
Text
Lailatul Mahmudah_E95215066.pdf Download (4MB) |
Abstract
Permasalahan tentang kehujjahan hadis ahad sebenarnya bukanlah permasalahan yang baru yang diperdebatkan dikalangan ulama terdahulu. Melainkan topik permasaahan ini sudah dibahas dan disepakati oleh para ulama. Diantara mereka ada yang berpendapat bahwasanya hadis ahad dapat dijadikan hujjah dalam masalah akidah, dan ulama lain ada juga yang tidak sepakat dengan pendapat tersebut tetapi sebaliknya, hadis ahad tidak bisa dijadikan hujjah dalam masalah akidah. Menanggapi permasalahan seperti ini tentunya tidak boleh dengan rasa egois atau memihak salah satu pendapat, melainkan saling mengahargai pendapat satu sama lain karena para ulama tentunya punya alasan tersendiri dan berlandaskan dengan keilmuwan yang telah mereka pelajari sehingga muncullah perbedaan itu. Pada era kontemporer ini permasalahan ini juga terus berkembang seiring perubahan zaman, dan tentunya kajian tentang masalah ini tetap menarik untuk dikaji, karena perbedaan pendapat tentang kehujjahan hadis ahad dalam masalah akidah ini tidak hanya terjadi pada era ulama terdahulu melainkan pada era kontemporer ini ada juga ulama yang berbeda pendapat mengenai hal ini yakni berasal dari aktifis Hizbut Tahrir dan tokoh Ulama Ahlussunnah wal Jama’ah. Sudut pandang yang berbeda diantara keduanya sangat menarik untuk dibahas karena mereka berasal dari latar belakang pendidikan yang berbeda sehingga hasil pemikiran mereka tentunya juga meimiliki persamaan dan perbedaan, dari sinilah kajian ini menarik untuk dibahas secara lebih rinci. Adapun landasan pembahasan dari topik ini adalah tentang teori kehujjahan hadis ahad menurut beberapa versi pendapat para ulama dan kaidah penelitian ilmu hadis yang berkaitan dengan sanad dan matan, agar nantinya penelitian pada topik ini menghasilkan titik temu yang terang terhadap permasalahan perbedaan pendapat diantara dua tokoh dengan menjelaskan implikasi dari pandangan kedua tokoh tentang kehujjahan hadis ahad sebagai dalil dalam masalah aqidah.
Statistic
Downloads from over the past year. Other digital versions may also be available to download e.g. from the publisher's website.
Item Type: | Thesis (Undergraduate) | ||||||||||||
---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|
Creators: |
|
||||||||||||
Contributors: |
|
||||||||||||
Subjects: | Aqidah Aqidah Wajib Belajar > Aqidah Ahlusunnah Waljama'ah Hadis |
||||||||||||
Keywords: | kehujjahan hadis ahad; akidah | ||||||||||||
Divisions: | Fakultas Ushuluddin dan Filsafat > Ilmu Hadis | ||||||||||||
Depositing User: | Mahmudah Lailatul | ||||||||||||
Date Deposited: | 26 Aug 2019 06:56 | ||||||||||||
Last Modified: | 26 Aug 2019 06:56 | ||||||||||||
URI: | http://digilib.uinsa.ac.id/id/eprint/35516 |
Actions (login required)
View Item |