This item is published by Universitas Islam Negeri Sunan Ampel Surabaya
Qulub, Maulidiyah Syifa'ul (2019) Akuntabilitas dan Transparansi dalam Penyusunan Laporan Keuangan dan Pengelolaan Dana Desa di Desa Karanganom Kecamatan Karangbinangun Kabupaten Lamongan. Undergraduate thesis, UIN Sunan Ampel Surabaya.
Text
Maulidiyah Syifa'ul Qulub_G72215013.pdf Download (1MB) |
Abstract
Skripsi yang berjudul “Akuntabilitas dan Transparansi dalam Penyusunan Laporan Keuangan dan Pengelolaan Dana Desa di Desa Karanganom Kecamatan Karangbinangun Kabupaten Lamongan” ini merupakan hasil penelitian kualitatif yang bertujuan untuk menjawab rumusan masalah tentang bagaimana penyusunan laporan keuangan Dana Desa di Desa Karanganom Kecamatan Karangbinangun Kabupaten Lamongan pada Tahun 2016-2018 dan Bagaimana akuntabilitas dan transparansi dalam penyusunan laporan keuangan dana Desa di Desa Karanganom Kecamatan Karangbinangun Kabupaten Lamongan pada Tahun 2016-2018 ditinjau dari Peraturan Pemerintah Nomor 22 Tahun 2015 Tentang Perubahan atas Peraturan Pemerintah Nomor 60 Tahun 2014 Tentang Dana Desa yang bersumber dari Anggaran Pendapatan dan Belanja Negara. Metode penelitian yang digunakan adalah kualitatif dengan jenis penelitian kualitatif deskriptif. Pengumpulan data dilakukan dengan 3 metode di antaranya observasi yakni pengamatan secara langsung dilapangan, wawancara yang dilakukan dengan Kepala Desa, Bendahara Desa, Sekretaris Desa, Badan Permusyawaratan Desa (BPD), dan Masyarakat Desa Karanganom, dan dokumentasi. Teknis analisis data yang digunakan dalam penelitian ini adalah hasil dari observasi, wawancara dan dokumentasi yang kemudian diolah dan dianalisis setelah itu disimpulkan dan diimplementasikan. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa Desa Karanganom Kecamatan Karangbinangun Kabupaten Lamongan dalam proses penyusunan dan pengelolaan dana desa belum sepenuhnya bisa dikatakan akuntabel dan transparan karena untuk tahap pelaksanaannya Pemerintah Desa kurang berkoordinasi dengan Tim Pelaksana (Timlak) dalam mengatur anggaran, untuk tahap pelaporan masih lemah dan tahap pertanggungjawaban kurang terbuka terhadap Masyarakat. Saran yang dapat disampaikan oleh peneliti untuk Desa Karanganom Kecamatan Karangbinangun Kabupaten Lamongan yakni Agar melaporkan kinerja serta menunjukkan laporan keuangan kepada Masyarakat agar mengetahui anggaran yang digunakan sehingga tidak muncul prasangka negative kepada Pemerintah Desa serta Mengadakan pelatihan-pelatihan untuk Sumber Daya Manusia (SDM) agar lebih ahli dalam hal teknologi.
Statistic
Downloads from over the past year. Other digital versions may also be available to download e.g. from the publisher's website.
Item Type: | Thesis (Undergraduate) | ||||||||
---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|
Creators: |
|
||||||||
Contributors: |
|
||||||||
Subjects: | Akuntansi | ||||||||
Divisions: | Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam > Akuntansi | ||||||||
Depositing User: | Qulub Maulidiyah Syifa'ul | ||||||||
Date Deposited: | 18 Sep 2019 03:33 | ||||||||
Last Modified: | 18 Sep 2019 03:33 | ||||||||
URI: | http://digilib.uinsa.ac.id/id/eprint/35675 |
Actions (login required)
View Item |