Riwayat Israiliyat dalam Tafsir Taj Al Muslimin karya Misbah Musthofa

This item is published by Universitas Islam Negeri Sunan Ampel Surabaya

Amrullah, Ahmad Hakim (2019) Riwayat Israiliyat dalam Tafsir Taj Al Muslimin karya Misbah Musthofa. Undergraduate thesis, UIN Sunan Ampel Surabaya.

[img] Text
Ahmad Hakim Amrullah_E83213158.pdf

Download (3MB)

Abstract

Tujuan daripada penelitian ini adalah untuk mendeskripsikan Riwayat Israiliyat dalam Tafsir Taj al- Muslimin karya Misbah Musthofa menggunakan pendekatan ilmu Alquran dengan maksud yang pertama untuk mengeksplorasi pandangan Misbah Mustafa mengenai Riwayat Israiliyat serta yang kedua adalah untuk mengetahui fungsi dari Israiliyat sendiri dalam kitab Tafsir Taj al- Muslimin. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode penelitian kualitatif yang dimaksudkan untuk menelusuri riwayat dan sumber dan sumber Israiliyat dalam karya Tafsir Misbah Musthofa melalui riset kepustakaan dan disajikan secara deskriptif-analitis. Adapun sumber data yang digunakan dala penelitian ini adalah sumber data primer dan sekunder, sumber primer di peroleh dari Kitab Tafsir Taj al- Muslimin sendri, sedangkan sumber sekunder di peroleh dari kajian kajian yang senada hal ini dilakukan untuk melengkapi penelitian ini. Teknik pengumpulan data dalam penelitian ini dilakukan dengan melakukan pembacaan secara menyeluruh terhadap karya Tafsirnya kemudian melakukan identifikasi terhadap ayat ayat kisah kemudian mengklasifikannya kedalam Israiliyat setelah itu melakukan penelitian dan pengkajian sesuai dengan sub bab bahasannya. Adapun hasil dari penelitian ini adalah pertama adalah pandangan Misbah Musthofa tentang riwayat Israiliyat yakni sebagai upaya yang digunakan untuk mengetahui dan memperjelas maksud dari ayat-ayat kisah yang terdapat dalam Alquran guna menampilkan Ibrah atau pesan yang terdapat di dalamnya. Penarasian kisah Israiliyat yang ditampilkan oleh Misbah Musthafa mencoba mengkontektualisasikan ayat ayat kisah dalam Alquran sesuai dengan realitas sosial keagamaan dan konteks kebutuhan masyarakat. Setelah menjelaskan hukum-hukum, lalu menjelaskan cerita-cerita orang-orang kuno (terdahulu) agar supaya orang yang mendengarkannya dapat mengambil intisarinya, lalu bisa mengerti maksud dan tujuan dari Ayat ayat Allah. Yang kedua adalah fungsi dari Israiliyat dalam kitab Taj al- Muslimin sendiri adalah sebagai sumber Tafsir dari penafsirannya, hal ini karena Israiliyat merupakan salah satu alat yang di gunakan untuk memudahakan pembaca Alquran khususnya Tafsir dalam menangkap ibrah atau pelajaran dan hikmah yang terdapat dalam ayat ayat cerita dalam Alquran.

Statistic

Downloads from over the past year. Other digital versions may also be available to download e.g. from the publisher's website.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Creators:
CreatorsEmailNIM
Amrullah, Ahmad HakimAmrullahhakim28@gmail.comE83213158
Contributors:
ContributionNameEmailNIDN
Thesis advisorPurwanto, Purwanto--197804172009011009
Thesis advisorYardho, Moh.--198506102015031006
Subjects: Islam dan Humanisme
Divisions: Fakultas Ushuluddin dan Filsafat > Ilmu Alquran dan Tafsir
Depositing User: Ahmad Hakim amrullah
Date Deposited: 30 Dec 2019 03:05
Last Modified: 30 Dec 2019 03:05
URI: http://digilib.uinsa.ac.id/id/eprint/36398

Actions (login required)

View Item View Item