This item is published by Universitas Islam Negeri Sunan Ampel Surabaya
Fawaid, Muhammad (2015) PENGEMBANGAN BUKU PENDAMPING GURU BERBASIS KURIKULUM 2013 MATA PELAJARAN MATEMATIKA KELAS VII SEMESTER 1. Undergraduate thesis, UIN Sunan Ampel Surabaya.
|
Text
Cover.pdf Download (102kB) | Preview |
|
|
Text
Abstrak.pdf Download (192kB) | Preview |
|
|
Text
Daftar Isi.pdf Download (194kB) | Preview |
|
|
Text
Bab 1.pdf Download (430kB) | Preview |
|
|
Text
Bab 2.pdf Download (315kB) | Preview |
|
|
Text
Bab 3.pdf Download (487kB) | Preview |
|
|
Text
Bab 4.pdf Download (337kB) | Preview |
|
|
Text
Bab 5.pdf Download (193kB) | Preview |
|
|
Text
Daftar Pustaka.pdf Download (320kB) | Preview |
Abstract
Kurikulum 2013 menekankan pada semua aspek pembelajaran yang meliputi aspek sikap spiritual, sikap sosial, pengetahuan, dan keterampilan. Dengan demikian, buku untuk guru harus mencakup semua aspek sehingga bisa dijadikan acuan guru dalam pembelajaran. Kenyataan yang terjadi dilapangan, guru merasa kesulitan dalam melakukan pembelajaran, terutama ketika mencakup sikap spiritual dan sikap sosial. Dikarenakan buku yang dikeluarkan KEMENDIKBUD masih belum mencakup sikap spiritual. Hal ini dialami hampir semua guru, termasuk guru matematika. Melihat kenyataan diatas, peneliti berkeinginan membuat buku pendamping guru untuk membantu guru matematika melakukan pembelajaran yang meliputi dua aspek yang masih belum maksimal pada buku yang dikeluarkan pemerintah. Bedasarkan uraian diatas, maka dalam penelitian ini diajukan rumusan masalah yakni, Bagaimana kualitas Buku Pendamping Guru Matematika SMP Kelas VII berbasis Kurikulum 2013.
Proses pengembangan Buku Pendamping Guru Matematika SMP Kelas VII berbasis Kurikulum 2013 menggunakan metode Research and Development (R&D) oleh Sugiyono dan Sukmadinata. Peneliti melakukan modifikasi hanya sampai 6 tahap, ysng terdiri dari: potensi dan masalah, pengumpulan data, desain produk, validasi desain, perbaikan desain, dan ujicoba produk. Dikarenakan peneliti hanya sebatas melakukan pengembangan, bukan untuk membuat produk secara massal. Selain itu, keterbatasan waktu juga menjadi alasan bagi peneliti hanya melakukan sampai tahap tersebut.
Hasil penelitian didapatkan, persentase hasil validasi ahli dan guru dari aspek kelayakan isi/materi mandapat rata-rata 81,25%. Mandapat kategori baik. Sedangkan aspek penyajian mendapatkan rata-rata 76,84% yang juga termasuk kategori baik. Untuk aspek kebahasaan mendapatkan rata-rata 76,85%, termasuk kategori baik juga. Jadi dapat disimpulkan kualitas buku pendamping guru matematika SMP Kelas VII berbasis Kurikulum 2013 bekualitas baik.
Statistic
Downloads from over the past year. Other digital versions may also be available to download e.g. from the publisher's website.
Item Type: | Thesis (Undergraduate) | ||||||
---|---|---|---|---|---|---|---|
Additional Information: | Agus Prasetyo Kurniawan | ||||||
Creators: |
|
||||||
Subjects: | Kurikulum | ||||||
Keywords: | Kurikulum; Buku Pendamping Guru | ||||||
Divisions: | Fakultas Tarbiyah dan Keguruan > Pendidikan Matematika | ||||||
Depositing User: | Editor : Yuhyil Ayda------ Information------library.uinsby.ac.id | ||||||
Date Deposited: | 22 Jan 2016 02:27 | ||||||
Last Modified: | 22 Jan 2016 02:27 | ||||||
URI: | http://digilib.uinsa.ac.id/id/eprint/3827 |
Actions (login required)
View Item |