Peningkatan keterampilan membaca melalui media flash card materi membaca suku kata pada siswa kelas I di madrasah ibtidaiyah kurnia ilmu Kenjeran Surabaya

This item is published by Universitas Islam Negeri Sunan Ampel Surabaya

Izdihari Roudhotushshofiy, Niemas (2019) Peningkatan keterampilan membaca melalui media flash card materi membaca suku kata pada siswa kelas I di madrasah ibtidaiyah kurnia ilmu Kenjeran Surabaya. Undergraduate thesis, UIN Sunan Ampel Surabaya.

[img] Text
Niemas Izdihari Roudhotushshofiy_D97216068.pdf

Download (14MB)

Abstract

Penelitian ini dilatar belakangi karena rendahnya keterampilan membaca suku kata mata pelajaran Bahasa Indonesia yang dimiliki oleh siswa kelas I MI Kurnia Ilmu Kenjeran Surabaya. Berdasarkan hasil wawancara dengan guru kelas, penyebab keterampilan membaca siswa rendah dikarenakan kurangnya kemampuan siswa dalam mengenal berbagai huruf, selain itu kurangnya motivasi belajar membaca baik dari diri siswa maupun lingkunga sekitarnya. Berdasarkan data awal yang diperoleh, dari 13 siswa hanya 6 siswa yang mampu memenuhi nilai kriteria ketuntasan minimal (KKM) yang ditentukan yakni 70.Adapun rumusan masalah pada penelitian ini adalah: 1) Bagaimana penerapan media pembelajaran Flash Card dalam meningkatkan keterampilan membaca siswa pada materi membaca suku kata Di MI Kurnia Ilmu Kenjeran Surabaya?, 2) Bagaimana peningkatan keterampilan membaca siswa kelas I setelah menerapkan media pembelajaran Flash Card pada materi membaca suku kata di MI Kurnia Ilmu Kenjeran Surabaya?. Penelitian ini merupakan penelitian tindakan kelas (PTK) dengan menggunakan model dari Kurt Lewin yang terdiri dari dua siklus. Setiap siklus terdiri dari empat tahap yaitu perencanaan, pelaksanaan, observasi, dan refleksi. Subjek penelitian ini adalah siswa kelas I MI Kurnia Ilmu Kenjeran Surabaya berjumlah 13 siswa yang terdiri dari 7 laki-laki dan 6 perempuan. Pengumpulan data diperoleh melalui wawancara, observasi guru dan siswa, kinerja, dan dokumentasi.Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa: 1) Penerapan media pembelajaran Flash Card pada siswa kelas kelas I MI Kurnia Ilmu Kenjeran Surabaya dilaksanakan dengan baik. Hal ini dilihat pada hasil observasi aktivitas guru meningkat dari siklus I sebesar 88 (baik) menjadi 97 (sangat baik) pada siklus II. Sedangkan hasil observasi aktivitas siswa meningkat dari siklus I sebesar 82 (baik) menjadi 98 (sangat baik) pada siklus II. 2) Peningkatan keterampilan membaca suku kata menggunakan media pembelajaran Flash Card dengan rata-rata pada siklus I yaitu 80,76 (baik) menjadi 93,07 (sangat baik) pada siklus II serta prosentase ketuntasan belajar meningkat dari siklus I sebesar 77% (cukup) menjadi 92% (sangat baik) dan dikatakan tuntas pada siklus II.

Statistic

Downloads from over the past year. Other digital versions may also be available to download e.g. from the publisher's website.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Creators:
CreatorsEmailNIM
Izdihari Roudhotushshofiy, Niemasniemasuinsby@gmail.comD97216068
Contributors:
ContributionNameEmailNIDN
AuthorAlfin, JauharotiUNSPECIFIED197306062003122005
AuthorSihabudin, SihabudinUNSPECIFIED1977022020050110003
Subjects: Keterampilan
Keywords: Keterampilan Membaca ; Media Flash Card ; Suku Kata
Divisions: Fakultas Tarbiyah dan Keguruan > Pendidikan Guru Madrasah Ibtidaiyah
Depositing User: Niemas Izdihari Roudhotushshofiy
Date Deposited: 07 Jan 2020 02:57
Last Modified: 07 Jan 2020 02:57
URI: http://digilib.uinsa.ac.id/id/eprint/38479

Actions (login required)

View Item View Item