Mediasi sengketa perbankan syariah: studi tentang Court-Annexed Mediation di Pengadilan Agama Surabaya, Sidoarjo dan Mojokerto

This item is published by Universitas Islam Negeri Sunan Ampel Surabaya

Zefri, Sofyan (2019) Mediasi sengketa perbankan syariah: studi tentang Court-Annexed Mediation di Pengadilan Agama Surabaya, Sidoarjo dan Mojokerto. PhD thesis, UIN Sunan Ampel Surabaya.

[img] Text
Sofyan Zefri_F03315013.pdf

Download (4MB)
Official URL: http://digilib.uinsby.ac.id/id/eprint/39106

Abstract

Dalam upaya pengembangan perbankan syariah ke depan, dukungan hukum (legal support) dari berbagai aspek sangat diperlukan, yang salah satu aspeknya adalah penyelesaian sengketa (dispute-setting function) melalui sistem mediasi yang terintergasi dalam sistem peradilan atau court annexed mediation. .Court annexed mediation dalam kajian disertasi ini difokuskan pada penyelesaian sengketa perbankan syariah yang terjadi di wilayah Pengadilan Agama, yaitu pada Pengadilan Agama Surabaya, Pengadilan Agama Sidoarjo dan Pengadilan Agama Mojokerto. Agar menghasilkan kajian yang sistematis dan komprehensif, dirumuskanlah tiga pokok masalah, meliputi : Pertama, bagaimana aktualisasi court annexed mediation dalam penyelesaian sengketa perbankan syariah di Pengadilan Agama Surabaya, Sidoarjo dan Mojokerto ?.; Kedua, bagaiamana upaya Pengadilan Agama Surabaya, Sidoarjo dan Mojokerto dalam meningkatkan keberhasilan court annexed mediation sengketa perbankan syariah ?. Ketiga, bagaimana model court annexed mediation yang sesuai dalam penyelesaian sengketa perbankan syariah di Pengadilan Agama Surabaya, Sidoarjo dan Mojokerto? Melalui teori penyelesaian sengketa, dan model mediasi, kajian ini menghasilkan temuan bahwa aktualisasi court annexed mediation dalam penyelesaian sengketa perbankan syariah di Pengadilan Agama Surabaya, Sidoarjo dan Mojokerto telah dilakukan dengan maksimal, namun belum memperhatikan prinsip dan karakteristik penyelesaian sengketa perbankan syariah. Selanjutnya upaya Pengadilan Agama dalam meningkatkan keberhasilan court annexed mediation dalam sengketa perbankan syariah adalah dengan langkah sebagai berikut : Pertama, sosialisasi; Kedua, pengembangan skill mediator; Ketiga, pemberdayaan mediasi secara instistusional; Keempat, peran Hakim; Kelima, peran penasehat hukum; Keenam, membuka kesempatan yang luas untuk proses mediasi dalam penyelesaian sengketa perbankan syariah. Sedangkan temuan model court annexed mediation yang sesuai dalam penyelesaian sengketa perbankan syariah di Pengadilan Agama, adalah dengan mengkombinasikan model mediasi evaluatif-fasilitatif, sehingga court annexed mediation dalam sengketa perbankan syariah dapat dilakukan dengan lebih efektif, efisien, dan fleksibel baik dalam persidangan (in side the court) maupun di luar persidangan (out side the court), serta bersesuaian dengan prinsip penyelesaian sengketa perbankan syariah dan asas peradilan Indonesia yang sederhana, cepat dan biaya ringan. Implikasi teoretik dalam kajian ini menambah teori model mediasi penyelesaian sengketa khusus di bidang perbankan syariah pada Pengadilan Agama Jawa Timur. Temuan ini berbeda dan memiliki spesifikasi dibanding teori model mediasi Lourence Boulle yang mengatakan model mediasi penyelesaian sengketa secara umum menggunakan 4 (empat) pendekatan, yaitu model mediasi settlement, model mediasi fasilitative, model mediasi transformative, dan model mediasi evaluative, sehingga teori Laurence Boulle tidak dapat secara tepat dan efektif untuk diterapkan dalam proses court annexed mediation sengketa di bidang perbankan syariah di Pengadilan Agama.

Statistic

Downloads from over the past year. Other digital versions may also be available to download e.g. from the publisher's website.

Item Type: Thesis (PhD)
Creators:
CreatorsEmailNIM
Zefri, Sofyansofyanzefri@gmail.comF03315013
Contributors:
ContributionNameEmailNIDN
Thesis advisorDjamaluddin, Burhanpps@uinsby.ac.id2021125501
Subjects: Bank dan Perbankan Islam
Keywords: Mediasi sengketa; perbankan syariah; Court-Annexed Mediation
Divisions: Program Doktor > Ekonomi Syariah
Depositing User: Editor : Abdun Nashir------ Information------library.uinsby.ac.id
Date Deposited: 10 Feb 2020 06:50
Last Modified: 10 Feb 2020 06:50
URI: http://digilib.uinsa.ac.id/id/eprint/39106

Actions (login required)

View Item View Item