Strategi brand image dalam meningkatkan animo calon peserta didik : studi kasus di MTs Negeri 1 Kota Surabaya

This item is published by Universitas Islam Negeri Sunan Ampel Surabaya

Syamsa, Amiq (2020) Strategi brand image dalam meningkatkan animo calon peserta didik : studi kasus di MTs Negeri 1 Kota Surabaya. Undergraduate thesis, UIN Sunan Ampel Surabaya.

[img] Text
Amiq Syamsa_ D93216071.pdf

Download (1MB)

Abstract

Bagi lembaga pendidikan brand image adalah persepsi yang melekat di pengguna jasa pendidikan terhadap pelayanan yang diberikan lembaga pendidikan kepada konsumen. Atau bisa juga diartikan sebagai pandangan bahwa sebuah madrasah itu harus mempunyai nama yang dapat dijual, pengertian dijual disini yaitu bisa ditawarkan kepada masyarakat, sehingga masyarakat lebih tertarik kepada madrasah. Tujuan penelitian ini adalah: (1) penerapan strategi brand image dan upaya meningkatkan animo calon peserta didik di MTs Negeri 1 Kota Surabaya, (2) alasan strategi brand image yang dipilih dalam meningkatkan animo calon peserta didik di MTs Negeri 1 Kota Surabaya, (3) bukti strategi brand image benar-benar dapat meningkatkan animo calon peserta didik di MTs Negeri 1 Kota Surabaya, (4) faktor-faktor penghambat dan pendukung strategi brand image dalam meningkatkan animo calon peserta didik di MTs Negeri 1 Kota Surabaya. Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif dengan rancangan penelitian studi kasus. Penelitian ini menggunakan teknik pengumpulan data melalui observasi, wawancara, dan dokumentasi. Teknik analisis datanya dilakukan dengan tiga tahap, yaitu reduksi data (data reduction), penyajian data (data display), dan penarikan kesimpulan (drawing and verifying conclusion). Untuk pengecekan keabsahan data dilakukan dengan perpanjangan keikutsetaan, ketekunan pengamatan, triangulasi (sumber dan metode), dan check ulang (re-checking). Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa: (1) penerapan strategi brand image dan upaya meningkatkan animo calon peserta didik di MTs Negeri 1 Kota Surabaya meliputi: a) membuat kegiatan unggulan madrasah, b) meningkatkan tingkah laku dan prestasi siswa, c) pengembangan madrasah berbasis IT, d) menonjolkan kegiatan dan pembelajaran berbasis islami, e) meningkatkan akreditasi madrasah, f) differensiasi madrasah, g) publikasi secara online. (2) alasan strategi brand image yang dipilih dalam meningkatkan animo calon peserta didik di MTs Negeri 1 Kota Surabaya meliputi: a) memberikan identitas madrasah, b) membangun kredibilitas dan persepsi. (3) bukti strategi brand image benar-benar dapat meningkatkan animo calon peserta didik di MTs Negeri 1 Kota Surabaya meliputi: a) meningkatnya animo calon peserta didik setiap tahun, b) antusias calon peserta didik sebelum PPDB. (4) faktor-faktor penghambat dan pendukung strategi brand image dalam meningkatkan animo calon peserta didik di MTs Negeri 1 Kota Surabaya meliputi: a) kurangnya wawasan masyarakat, b) kebijakan siswa zonasi, c) paradigma internal madrasah, d) peran serta komite dan orang tua.

Statistic

Downloads from over the past year. Other digital versions may also be available to download e.g. from the publisher's website.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Creators:
CreatorsEmailNIM
Syamsa, Amiqbangamiq@gmail.comD93216071
Contributors:
ContributionNameEmailNIDN
Thesis advisorBawani, Imam-2012085201
Thesis advisorMansyuri, Arifmansyuri@uinsby.ac.id0730037901
Subjects: Akhlak
Anak
Pendidikan
Keywords: Strategi; Brand Image; Animo Calon Peserta Didik.
Divisions: Fakultas Tarbiyah dan Keguruan > Manajemen Pendidikan Islam
Depositing User: Amiq Syamsa
Date Deposited: 06 Aug 2020 07:11
Last Modified: 06 Aug 2020 07:11
URI: http://digilib.uinsa.ac.id/id/eprint/42141

Actions (login required)

View Item View Item