This item is published by Universitas Islam Negeri Sunan Ampel Surabaya
Fitriana, Nahda Nur (2020) Perancangan panti asuhan anak jalanan dengan pendekatan arsitektur prilaku di Kabupaten Gresik. Undergraduate thesis, UIN Sunan Ampel Surabaya.
Text
Nahda Nur Fitriana_H03216017.pdf Download (3MB) |
Abstract
Kabupaten Gresik sebagai bagian dari kabupaten-kabupaten di provinsi Jawa Timur, memiliki catatan sebagai kota/kabupaten dengan anak terlantar terbesar di Provinsi Jawa Timur dengan total 46.360 jiwa (BPS, 2017). Anak terlantar sendiri merupakan anak yang tidak mendapatkan kebutuhan jasmani, rohani maupun sosial dengan baik dikarenakan kelalaian orang tua sehingga mengabaikan hak yang seharusnya didapat anak-anak. Wadah aktivitas bagi anak terlantar di Kabupaten Gresik hanya berupa panti asuhan yang menangani anak yatim piatu hingga anak yang ditelantarkan orang tua yang berjumlah 11 panti asuhan (Kemenag RI, 2011). Sedangkan bagi anak jalanan, Kabupaten Gresik belum memiliki tempat yang dapat mewadahi aktivitas mereka, baik aktivitas belajar mengajar hingga aktivitas harian lainnya. Hal inilah yang mendasari perancangan “Panti Asuhan Anak Jalanan” sebagai wadah beraktivitas anak jalanan khususnya di Kabupaten Gresik. Pada perancangan ini, digunakan pendekatan Arsitektur Prilaku, dikarenakan anak jalanan memerlukan penanganan khusus sesuai prilaku dan psikologis yang ada agar menghasilkan rancangan desain yang aman dan nyaman bagi pengguna (anak jalanan). Perancangan ini bertujuan untuk memberikan solusi dan mengurangi jumlah anak jalanan di Kabupaten Gresik. Sebagai kesimpulan, hasil analisis data terkait perancangan tertuang sebagai ilustrasi desain yang dapat dilihat dalam konsep dan pemrograman ruang, gambar kerja, dan gambar suasana baik eksterior maupun interior.
Statistic
Downloads from over the past year. Other digital versions may also be available to download e.g. from the publisher's website.
Item Type: | Thesis (Undergraduate) | ||||||||||||
---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|
Creators: |
|
||||||||||||
Contributors: |
|
||||||||||||
Subjects: | Arsitektur Anak Jalanan Pendidikan > Perilaku |
||||||||||||
Keywords: | Panti asuhan anak jalanan; Pendekatan arsitektur prilaku | ||||||||||||
Divisions: | Fakultas Sains dan Teknologi > Studi Arsitektur | ||||||||||||
Depositing User: | Nahda Nur Fitriana | ||||||||||||
Date Deposited: | 20 Aug 2020 03:35 | ||||||||||||
Last Modified: | 20 Aug 2020 03:35 | ||||||||||||
URI: | http://digilib.uinsa.ac.id/id/eprint/42879 |
Actions (login required)
View Item |