This item is published by Universitas Islam Negeri Sunan Ampel Surabaya
Rochman, Fatchur (2020) KUA dan bimbingan masyarakat: studi atas peran KUA Kecamatan Gubeng Kota Surabaya dalam pelatihan perkawinan. Masters thesis, UIN Sunan Ampel Surabaya.
Text
Fatchur Rochman_F12917363.pdf Download (2MB) |
Abstract
Pelatihan perkawinan ini adalah untuk memberikan bekal bagi calon pasangan suami istri yang akan melangsungkan pernikahan dan mewujudkan keluarga saki>nah, dan mengurangi angka perselisihan, penceraian dan kekerasan dalam rumah tangga. Penelitian ini bertujuan menjawab tiga masalah, yaitu: 1) Bagaimana konsep pelatihan perkawinan di Kecamatan Gubeng Kota Surabaya? 2) Bagaimana pelaksanaan pelatihan perkawinan di Kecamatan Gubeng Kota Surabaya? 3) Bagaimana implikasi pelatihan perkawinan di Kecamatan Gubeng Kota Surabaya ? Penelitian ini merupakan penelitian kualitatif (Field Research Kualitatif), di mana data diperoleh melalui dokumentasi, observasi dan wawancara. Data yang diperoleh selanjutnya dianalisis dengan menggunakan metode deskriptif analisis dengan pola pikir deduktif dengan menggunakan pendekatan kontrol sosial Travis Hirschi. Hasil dari penelitian ini menyatakan bahwa peserta calon pasangan suami istri pelatihan perkawinan di Kota Surabaya adalah mereka yang sudah terdaftar di Kantor Urusan Agama (KUA). Adapun konsep yang digunakan dalam program pelatihan ini adalah menggunakan dua modul yang teridiri dari beberapa materi, seperti mempersiapkan perkawinan untuk mewujudkan keluarga sa>kinah, pendidikan pasangan calon pengantin dalam mengelola problematika dalam kelurga yang dinamis, pemenuhan kebutuhan keluarga yang meliputi hak dan kewajiban suami-istri, pentingnya tentang kesehatan reproduksi dalam keluarga, mempersiapkan keturunan yang berkualitas, pengelolaan konflik dalam rumah tangga serta dapat membangun keutuhan rumah tangga. Kemudian dalam pelaksanaannya proram ini dilaksakan selama 16 jam pelajaran (2 hari), berbasis anggaran, para peserta tidak dipungut biaya, dan masih bersifat sunnah muakkad (himbauan yang ditekankan) untuk mengikuti program ini. Ada 69 angkatan dan terdapat 30-50 peserta setiap angkatan. Anggaran pelaksanaan Program ini kira-kira mencapai 8-9 juta dalam sekali pelaksanaan serta dilakukan setiap musim perkawinan. Adapun implikasi setelah mengikuti pelatihan perkawinan ini adalah mendapat respon yang postif dari peserta yang telah mengikuti program ini. Dengan mengikuti program ini, peserta dapat meningkatkan pengetahuan dan pemahaman mereka tentang esensi dari pada perkawinan itu sendiri, sehingga kepercayaan diri dari masing-masing calon pengantin itu meningkat, karena mendapatkan materi-materi tambahan tentang perkawinan dalam Islam yang belum pernah mereka ketahui. Mereka yang mengikuti pelatihan pranikah merasa lebih siap menjalani kehidupan dalam menuju rumah tangga yang saki>nah ma}waddah wa rah}mah. Pelatihan perkawinan yang diselenggarakan oleh Bimbingan Masyarakat Kementerian Agama dan direalisasikan oleh KUA Kecamatan Gubeng Kota Surabaya sangat efektif meningkatkan pengetahuan dan pemahaman serta memberikan modal bagi calon pengantin untuk menjalani kehidupan rumah tangga
Statistic
Downloads from over the past year. Other digital versions may also be available to download e.g. from the publisher's website.
Item Type: | Thesis (Masters) | ||||||||||||
---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|
Creators: |
|
||||||||||||
Contributors: |
|
||||||||||||
Subjects: | Bimbingan Hukum Islam > Perkawinan |
||||||||||||
Keywords: | Pelatihan Perkawinan; KUA; bimbingan masyarakat | ||||||||||||
Divisions: | Program Magister > Dirasah Islamiyah | ||||||||||||
Depositing User: | Fatchur Rochman | ||||||||||||
Date Deposited: | 26 Aug 2020 03:11 | ||||||||||||
Last Modified: | 26 Aug 2020 03:11 | ||||||||||||
URI: | http://digilib.uinsa.ac.id/id/eprint/43178 |
Actions (login required)
View Item |