Kreativitas anak usia dini dalam penerapan kolase kain Perca di Kelompok B1 RA Hidayatullah 1 Pekayon Kota Mojokerto

This item is published by Universitas Islam Negeri Sunan Ampel Surabaya

Firdaus, Nisa Nurul (2020) Kreativitas anak usia dini dalam penerapan kolase kain Perca di Kelompok B1 RA Hidayatullah 1 Pekayon Kota Mojokerto. Undergraduate thesis, UIN Sunan Ampel Surabaya.

[img] Text
Nisa Nurul Firdaus_D98216075.pdf

Download (2MB)

Abstract

Kegiatan kolase yang dilakukan di RA Hidayatullah I Pekayon Kota Mojokerto awalnya dilakukan dengan bahan yang monoton seperti kertas yang dilakukan secara berulang-ulang, dan rata-rata dari siswa kelompok B1 banyak yang merasa bosan dan tidak bersemangat saat menerapkan kegiatan yang bernuansa kolase. Sehingga dalam hal ini guru berinisiatif untuk memberi sesuatu yang baru dengan memodifikasi kegiatan kolase dengan menggunakan kain perca. Dalam hal ini, penelitian yang dilakukan bertujuan untuk (1) mengetahui kreativitas anak usia dini dalam penerapan kolase kain perca di kelompok B1 RA Hidayatullah I Pekayon Kota Mojokerto, kemudian (2) mengetahui penerapan kolase kain perca untuk menunjang kreativitas anak usia dini di kelompok B1 RA Hidayatullah I Pekayon Kota Mojokerto, serta (3) mengetahui faktor pendukung dan penghambat dalam penerapan kolase kain perca di kelompok B1 RA Hidayatullah I Pekayon Kota Mojokerto. Pendekatan yang digunakan pada penelitian ini, yaitu dengan menggunakan pendekatan kualitatif, dan pengambilan data dilakukan dengan menggunakan metode observasi, wawancara, serta dokumentasi. Analisis data yang digunakan yaitu Miles dan Huberman, yang mana prosesnya dimulai dari reduksi data, penyajian data, serta verifikasi. Teknik keabsahan data yang digunakan adalah dengan menggunakan metode triangulasi. Hasil dari penelitian menunjukkan bahwa kreativitas anak usia dini dalam penerapan kolase kain perca di kelompok B1 RA Hidayatullah I Pekayon Kota Mojokerto sudah bagus, hal ini dinyatakan dari hasil analisis yang membuktikan bahwa prosedur dalam kegiatan kolase telah dilakukan sesuai tahapan yang diterapkan oleh sekolah, kreativitas siswa dalam penerapan kolase kain perca sudah berkembang dengan baik, siswa sudah mampu berkreasi sesuai kreativitasnya masing-masing. Kegiatan ini juga telah diterapkan sesuai waktu yang sudah ditentukan oleh guru.

Statistic

Downloads from over the past year. Other digital versions may also be available to download e.g. from the publisher's website.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Creators:
CreatorsEmailNIM
Firdaus, Nisa Nurulnisafirdaus83@gmail.comD98216075
Contributors:
ContributionNameEmailNIDN
Thesis advisorMuallifah, Ilunilunmuallifah@yahoo.com2006076701
Thesis advisorMas'ud, Sulthonsulthonmasud@yahoo.com2073091001
Subjects: Keterampilan
Keywords: Kreativitas Anak Usia Dini; Kolase Kain Perca Kelompok B1
Divisions: Fakultas Tarbiyah dan Keguruan > Pendidikan Anak Usia Dini (PIAUD)
Depositing User: Nisa Nurul Firdaus
Date Deposited: 02 Oct 2020 12:46
Last Modified: 02 Oct 2020 12:46
URI: http://digilib.uinsa.ac.id/id/eprint/44052

Actions (login required)

View Item View Item