This item is published by Universitas Islam Negeri Sunan Ampel Surabaya
Kumala, Eva Nindya (2021) Aktualisasi pendidikan agama islam dalam menciptakan green school di UPT SMP Negeri 20 Gresik. Undergraduate thesis, UIN Sunan Ampel Surabaya.
Text
Eva Nindya Kumala_D01217012.pdf Download (1MB) |
Abstract
Penelitian ini berjudul “Aktualisasi Pendidikan Adiwiyata Dalam Menciptakan Green School di UPT SMP Negeri 20 Gresik” memiliki tujuan yakni Untuk mengetahui aktualisasi Pendidikan Agama Islam dalam menciptakan Green School di UPT SMP Negeri 20 Gresik, dan untuk mengetahui faktor pendukung dan juga mengetahui faktor penghambat aktualisasi pendidikan Agama Islam dalam menciptakan Green School di UPT SMP Negeri 20 Gresik Jenis penelitian ini adalah kualitatif deskriptif. Kualitatif deskriptif yang dimaksud disini adalah sumber data yang diperoleh berasal dari data primer atau data utama yaitu dari pihak sekolah secara langsung, dan sumber data sekunder atau sumber data pendukung yang berasal dari luar sekolah atau masyarakat sekitar. Teknik pengumpulan data dilakukan dengan observasi, wawancara dan dokumentasi, kemudian dianalisis untuk mengetahui aktualisasi pendidikan Agama Islam dalam menciptakan Green School di UPT SMP Negeri 20 Gresik. Berdasarkan penelitian yang dilakukan, menunjukkan bahwa, 1) Aktualisasi Pendidikan Agama Islam dalam menciptakan Green School di UPT SMP Negeri 20 Gresik memberikan beberapa dampak karena implementasi Pendidikan Agama Islam sangat mendukung adanya program Green School. Ketika ditinjau dari kurikulumnya, terdapat beberapa materi yang menunjang program Adiwiyata, yang diintegrasikan antara materi Pendidikan Agama Islam dengan pembelajaran, sehingga terdapat support atau dukungan. Instrumen penilaian juga dilakukan baik secara afektif maupun psikomotorik tentang Pendidikan Lingkungan Hidup yang mendukung terselenggaranya program Adiwiyata. Aktualisasi Pendidikan Agama Islam benar-benar ada dan berimplikasi pada program Adiwiyata dalam menciptakan Green School di UPT SMP Negeri 20 Gresik. Dapat dibuktikan terdapat beberapa prestasi yang menunjang, baik akademik ataupun non akademik. Dan pada akhirnya, UPT SMP Negeri 20 Gresik mampu meraih gelar sekolah Adiwiyata Mandiri pada Tahun Ajaran 2019-2020. 2) Dan, faktor pendukung serta faktor penghambat merupakan dua kesatuan yang tidak dapat dipisahkan. Yang mana, faktor pendukung adalah segala hal yang mendukung atas tercapainya sesuatu dan bersifat mendukung, sedangkan faktor penghambat adalah semua jenis faktor yang bersifat menghambat dan memiliki sifat menggagalkan tujuan yang akan dicapai atau diraih. Faktor Pendukungnya antara lain: a) Peran Guru yang Kreatif, Inovatif, dan inspiratif; b) Peran Komite Sekolah; c) Lingkungan. Sedangkan faktor Penghambatnya antara lain: a) Masalah Sampah; b) Masalah Energi di Sekolah; c) Masalah Keanekaragaman Hayati; d) Masalah Air Bersih; e) Masalah Makanan Sehat.
Statistic
Downloads from over the past year. Other digital versions may also be available to download e.g. from the publisher's website.
Item Type: | Thesis (Undergraduate) | ||||||||||||
---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|
Creators: |
|
||||||||||||
Contributors: |
|
||||||||||||
Subjects: | Pendidikan Islam | ||||||||||||
Keywords: | Aktualisai Pendidikan Agama Islam; Green School. | ||||||||||||
Divisions: | Fakultas Tarbiyah dan Keguruan > Pendidikan Agama Islam | ||||||||||||
Depositing User: | Eva Nindya Kumala | ||||||||||||
Date Deposited: | 22 Jan 2021 03:05 | ||||||||||||
Last Modified: | 22 Jan 2021 03:05 | ||||||||||||
URI: | http://digilib.uinsa.ac.id/id/eprint/45787 |
Actions (login required)
View Item |