This item is published by Universitas Islam Negeri Sunan Ampel Surabaya
Tikta, Miranda Prima (2021) Analisis hukum islam dan Peraturan Walikota Surabaya Nomor 29 Tahun 2018 terhadap Penetapan Tarif Retribusi Parkir di Frontage Jalan Ahmad Yani Surabaya pada Event Job Fair. Undergraduate thesis, UIN Sunan Ampel Surabaya.
Text
Miranda Prima Tikta_C02216042.pdf Download (2MB) |
Abstract
Penelitian ini termasuk dalam penelitian lapangan (field research). Data yang diperoleh melalui survei langsung dan wawancara kepada pihak yang terkait yakni koordinator parkir, juru parkir dan pengguna jasa parkir terkait adanya parkir liar di Frontage Jalan Ahmad Yani Surabaya pada event Job Fair. Kemudian di analisa menggunakan metode deskriptif dengan pola pikir induktif. Hasil penelitian ini menyimpulkan bahwa: pertama, penetapan tarif retribusi parkir di Frontage Jalan Ahmad Yani Surabaya ini belum berjalan dengan baik, karena dalam praktiknya penetapan tarif parkir ini tidak mengacu pada peraturan yang berlaku namun atas kewenangan juru parkir dan koordinator parkir, yakni sebesar Rp. 5.000,00 sampai Rp. 10.000,00 untuk roda dua, kemudian untuk roda empat Rp. 10.000,00 sampai Rp. 15.000,00. Kedua, penetapan tarif retribusi parkir di Frontage Jalan Ahmad Yani Surabaya ini dapat dikatakan tidak sah menurut hukum Islam, karena tidak memenuhi salah satu rukun ijarah yakni ujrah, dimana ujrah tersebut melebihi batas wajar dari yang semestinya. Selain itu, terjadi ketimpangan dalam syarat ujrah yang menimbulkan ketidakjelasan pada ujrah, karena ujrah (upah) tidak diketahui di awal akad namun di akhir akad. Kemudian menurut Peraturan Walikota Surabaya Nomor 29 Tahun 2018 tarif yang ditetapkan oleh juru parkir di Frontage Jalan Ahmad Yani Surabaya tersebut tidak sesuai dalam peraturan tersebut. Sejalan dengan kesimpulan di atas, maka diharapkan kepada juru parkir sebaiknya mematok tarif parkir yang sewajarnya sesuai peraturan yang berlaku atau paling tidak setara dengan tarif parkir pada umumnya dan juru parkir seharusnya menuliskan tarif di karcis parkir atau memasang papan informasi agar lebih transparan dan jelas mengenai tarif yang harus dibayar atas pelayanan jasa parkir tersebut. Kemudian untuk pemerintah daerah sebaiknya melakukan pembinaan dan sosialisasi kepada juru parkir setempat terkait penetapan tarif yang semestinya serta dinas terkait dapat bekerjasama dengan kepolisian untuk melakukan penertiban dan tidak segan memberikan tindakan terhadap oknum juru parkir yang melanggar aturan.
Statistic
Downloads from over the past year. Other digital versions may also be available to download e.g. from the publisher's website.
Item Type: | Thesis (Undergraduate) | ||||||||
---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|
Creators: |
|
||||||||
Contributors: |
|
||||||||
Subjects: | Hukum Islam Kepala Daerah Retribusi Daerah |
||||||||
Keywords: | Tarif Retribusi Parkir di Frontage Jalan Ahmad Yani Surabaya Pada Event Job Fair; Retribusi Parkir; | ||||||||
Divisions: | Fakultas Syariah dan Hukum > Hukum Ekonomi Syariah | ||||||||
Depositing User: | Miranda Prima Tikta | ||||||||
Date Deposited: | 02 Mar 2021 14:41 | ||||||||
Last Modified: | 02 Mar 2021 14:41 | ||||||||
URI: | http://digilib.uinsa.ac.id/id/eprint/46877 |
Actions (login required)
View Item |