Perencanaan unit pengolahan Lumpur di Instalasi Pengolahan Air (IPA) Plosowahyu PDAM Lamongan

This item is published by Universitas Islam Negeri Sunan Ampel Surabaya

Listiowati, Indah (2021) Perencanaan unit pengolahan Lumpur di Instalasi Pengolahan Air (IPA) Plosowahyu PDAM Lamongan. Undergraduate thesis, UIN Sunan Ampel Surabaya.

[img] Text
Indah Listiowati_H05217009.pdf

Download (3MB)

Abstract

IPA Plosowahyu PDAM Lamongan merupakan perusahaan yang bergerak dibidang pengolahan air untuk kebutuhan sanitasi. Unit yang digunakan untuk mengolah air meliputi, koagulasi, flokulasi, sedimentasi, filtrasi, dan reservoir. Hasil samping dari pengolahan air bersih di IPA Plosowahyu berupa lumpur yang belum diolah, dan dimanfaatkan. Perlu adanya pengolahan lumpur agar tidak mencemari lingkungan. Unit pengolahan lumpur dari IPA meliputi zona thickening, stabilization, conditioning, dan dewatering. Tujuan penelitian ini untuk identifikasi karakteristik lumpur, kandungan zat pada endapan lumpur, serta debit lumpur di IPA Plosowahyu dan merencanakan unit pengolahan lumpur hasil pengolahan air di IPA Plosowahyu PDAM Lamongan. Metode pada penelitian untuk pengambilan sampel dilakukan dengan cara grab sampling, dan dilakukan pengambilan pada pipa pembuangan sedimentasi. Penelitian dilakukan selama 8 hari berturutturut. Lumpur dianalisa di Laboratorium UIN Sunan Ampel Surabaya untuk parameter pH, suhu, total solid, total suspended solid, COD, dan BOD. Parameter kekeruhan dianalisa di Laboratorium IPA Plosowahyu. Hasil yang didapatkan mengenai parameter kualitas lumpur meliputi pH, suhu, kekeruhan, total solid, total suspended solid, COD, dan BOD. Parameter yang melebihi baku mutu dari Peraturan Menteri Lingkungan Hidup No 5 Tahun 2014 adalah COD dengan nilai 3242 mg/L dan total suspended solid 57528 mg/L. Rata-rata volume lumpur yang dihasilkan oleh IPA Plosowahyu PDAM Lamongan sebanyak 145,773 m3/hari. Pengolahan lumpur yang direncanakan di IPA Plosowahyu PDAM Lamongan meliputi bak pengumpul, gravity thickener, belt filter press, dan bak pengumpul drycake. Rencana anggaran biaya menggunakan pedoman harga satuan pokok kegiatan (HSPK) Kabupaten Lamongan tahun 2020, dan membutuhkan biaya sebesar Rp 1.037.900.00,00.

Statistic

Downloads from over the past year. Other digital versions may also be available to download e.g. from the publisher's website.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Creators:
CreatorsEmailNIM
Listiowati, Indahindahlsw65@gmail.comH05217009
Contributors:
ContributionNameEmailNIDN
Thesis advisorHakim, Abdulabdul.hakim@uinsby.ac.id2006088001
Thesis advisorAuvaria, Shinfi Waznashinfiwaznaauvaria@gmail.com2028038601
Subjects: Fisika
Kimia
Teknik Lingkungan
Keywords: Perencanaan; Pengolahan lumpur; IPA.
Divisions: Fakultas Sains dan Teknologi > Studi Tehnik Lingkungan
Depositing User: Indah Listiowati
Date Deposited: 15 Jul 2021 13:59
Last Modified: 16 Jul 2021 00:10
URI: http://digilib.uinsa.ac.id/id/eprint/48458

Actions (login required)

View Item View Item