Implementasi pembelajaran video interaktif pada masa revolusi industri 4.0 dalam menumbuhkan sikap tanggung jawab siswa kelompok B di RA Muslimat NU 10 Banin Banat Gresik.

This item is published by Universitas Islam Negeri Sunan Ampel Surabaya

Inayati, Nur Alvi (2021) Implementasi pembelajaran video interaktif pada masa revolusi industri 4.0 dalam menumbuhkan sikap tanggung jawab siswa kelompok B di RA Muslimat NU 10 Banin Banat Gresik. Undergraduate thesis, UIN Sunan Ampel Surabaya.

[img] Text
Nur Alvi Inayati_D99217075.pdf

Download (1MB)

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk memahami pentingnya media pembelajaran video interaktif dalam menumbuhkan sikap tanggung jawab siswa kelompok B di RA Muslimat NU 10 Banin Banat Gresik. Metode yang digunakan dalam penelitian ini yakni kualitatif. Teknik pengumpulan data dalam penelitian ini menggunakan teknik observasi, wawancara, dan dokumentasi. Analisis data menggunakan reduksi data, penyajian data, dan penarikan kesimpulan serta teknik pengujian keabsahan data menggunakan triangulasi. Hasil penelitian menunjukkan bahwa terkait dengan kebijakan baru yang harus tetap mempertimbangkan kondisi siswa serta orang tua membuat pihak sekolah dan orang tua sepakat untuk menggunakan video interaktif dengan platform whatsapp group sebagai perantara dalam pembelajaran atas kondisi orang tua siswa yang didominasi oleh pekerja. Implementasi pembelajaran video interaktif pada masa revolusi industri 4.0 dalam menumbuhkan sikap tanggung jawab siswa kelompok B sudah sesuai dengan lingkup perkembangan rasa tanggung jawab yakni siswa tahu akan haknya, menaati aturan kelas, mengatur diri sendiri, dan bertanggung jawab atas perilakunya untuk kebaikan diri sendiri. Adapun kelebihan penggunaan media pembelajaran video interaktif yakni menarik karena kehadiran guru di dalam video, siswa merasa senang dan tidak bosan karena guru berganti-ganti, lebih tertarik karena dapat mendengarkan lagu serta melihat gambar secara nyata, melalui pendeketan saintifik siswa aktif dalam pembelajaran, bersifat fleksibel tidak terbatas ruang dan waktu, media dapat terus diulang, serta siswa dapat belajar teknologi secara mendasar. Sedangkan kelemahannya yakni video tanpa proses edit yang menyebabkan suara video kurang keras, kurang animasi bawaan, dan ukuran video untuk diunduh terlalu besar.

Statistic

Downloads from over the past year. Other digital versions may also be available to download e.g. from the publisher's website.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Creators:
CreatorsEmailNIM
Inayati, Nur Alvialvi.inayati@gmail.comD99217075
Contributors:
ContributionNameEmailNIDN
Thesis advisorSyafi'i, Imamimamsyafii_amangku@yahoo.com197011202000031002
Thesis advisorTamwifi, Irfanirf.tamwifi@gmail.com197001022005011005
Subjects: Pendidikan
Pendidikan > Pembelajaran
Keywords: Video Interaktif; Masa Revolusi Industri 4.0; Sikap Tanggung Jawab.
Divisions: Fakultas Tarbiyah dan Keguruan > Pendidikan Anak Usia Dini (PIAUD)
Depositing User: Nur Alvi Inayati
Date Deposited: 20 Jul 2021 12:12
Last Modified: 20 Jul 2021 12:12
URI: http://digilib.uinsa.ac.id/id/eprint/48677

Actions (login required)

View Item View Item