This item is published by Universitas Islam Negeri Sunan Ampel Surabaya
Andhika, Obbie Villy (2021) Implementasi Metode Amtsilati dalam peningkatan kemampuan membaca kitab kuning di kalangan non-santri: studi kasus di Madrasah Diniyah At-Taubah Rogojampi - Banyuwangi. Undergraduate thesis, UIN Sunan Ampel Surabaya.
Text
Obbie Villy Andhika_D01217026.pdf Download (2MB) |
Abstract
Penelitian ini berjudul Implementasi Metode Amtsilati dalam Peningkatan Kemampuan Membaca Kitab Kuning di Kalangan Non-Santri Studi Kasus di Madrasah Diniyah At-Taubah Rogojampi-Banyuwangi. Tujuan yang ingin dicapai dalam penelitian ini adalah ntuk mengetahui implementasi metode Amtsilati dalam peningkatan kemampuan membaca kitab kuning di kalangan non-santri Madrasah Diniyah At-Taubah Sritanjung Rogojampi. Dan juga untuk mengetahui faktor pendukung dan penghambat dalam penerapan metode Amtsilati dalam peningkatan kemampuan membaca kitab kuning di Madrasah Diniyah At-Taubah Sritanjung Rogojampi. Penelitian ini merupakan penelitian deskriptif kualitatif dengan menggunakan tiga metode dalam pengumpulan data, yakni observasi, wawancara dan dokumentasi serta untuk menjawab rumusan masalah yang ada, peneliti menggunakan analisis data, reduksi data, penyajian dan analisis data, dan kesimpulan. Berdasarkan hasil temuan penelitian menunjukkan bahwa: Dalam penerapan pembelajaran nahwu sharaf dalam Amtsilati telah dilaksanakan dengan semaksimal mungkin dengan menggunakan kelas sesuai jilid masing-masing 5 jilid amtsilati plus 1 jilid pasca Amtsilati, dari model pembelajarannya antara jilid 1 sampai 5 secara umum sama yang membedakan adalah materi yang disampaikan dan juga jumlah hafalan khulashah yang tentunya semakin tinggi jilidnya semakin banyak hafalannya, sedangkan kelas pasca mempelajari kitab Tatimmah dan Sharfiyah sebagai kitab pendamping, dan juga di kelas pasca lebih mengedepankan praktik ke dalam teks langsung dengan harapan santri bisa mengimplemetasi materi ke dalam teks langsung, pada umumnya berlangsung dengan baik dan benar sesuai dengan pedoman penerapan pembelajaraan Amtsilati di pondok pesantren Darul Falah Jepara.
Statistic
Downloads from over the past year. Other digital versions may also be available to download e.g. from the publisher's website.
Item Type: | Thesis (Undergraduate) | ||||||||||||
---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|
Creators: |
|
||||||||||||
Contributors: |
|
||||||||||||
Subjects: | Metode Pembelajaran > Metode Pembelajaran Santri |
||||||||||||
Keywords: | Implementasi; Metode Amtsilati; Kitab Kuning. | ||||||||||||
Divisions: | Fakultas Tarbiyah dan Keguruan > Pendidikan Agama Islam | ||||||||||||
Depositing User: | Obbie Villy (Obbie) Andhika | ||||||||||||
Date Deposited: | 01 Aug 2021 04:40 | ||||||||||||
Last Modified: | 01 Aug 2021 04:40 | ||||||||||||
URI: | http://digilib.uinsa.ac.id/id/eprint/49017 |
Actions (login required)
View Item |