This item is published by Universitas Islam Negeri Sunan Ampel Surabaya
Nisa, Rieke Nuraini (2021) Diversitas Echinoidea (bulu babi) pada zona intertidal di Kawasan Pantai Malang Selatan. Undergraduate thesis, UIN Sunan Ampel Surabaya.
Text
Rieke Nuraini Nisa_H71217040.pdf Download (4MB) |
Abstract
Indonesia merupakan negara kepulauan yang memiliki kekayaan fauna yang melimpah, salah satunya adalah Echinoidea. Penelitian mengenai Echinodermata terutama Echinoidea sangat minim sehingga perlu dilakukan penelitian lebih lanjut. Berdasarkan peran penting dan minimnya penelitian tentang Echinoidea (bulu babi) terhadap lingkungan dan organisme yang lain, maka perlu adanya penelitian lebih lanjut mengenai diversitas Echinoidea (bulu babi) pada zona intertidal di kawasan pantai Malang Selatan yakni Pantai Ngudel, Pantai Batu Bengkung, Pantai Goa Cina dan Pantai Watu Leter. Penelitian ini dilaksanakan pada 3 sampai 7 November 2020. Pengumpulan sampel pada penelitian ini menggunakan transek tegak lurus yang dimulai dari garis pantai. Ukuran plot yang digunakan yakni 5 meter, dengan jarak antar plot 5 meter, jarak antar stasiun 10 meter. Jumlah stasiun akan menyesuaikan kondisi lapangan seperti medan zona intertidal dan pasang surut laut. Analisa data yang digunakan yakni menggunakan indeks keanekaragaman, kelimpahan relative, frekuensi kehadiran relative dan dominansi. Dari penelitian ini diketahui bahwa keanekaragamn dan distribusi bulu babi di Kawasan Pantai Malang Selatan bervariasi. Pantai Ngudel memiliki nilai keanekaragaman 0.26, Pantai Batu Bengkung 0.43, Pantai Goa Cina 0.84 dan Pantai Watu Leter 0.27. Distribusi bulu babi Stomopneustes variolaris, Echinometra mathaei, dan Heterocentrotus trigonarius terdistribusi luas karena ditemukan mengelompok. Tripneustes gratilla terdistribusi luas pada habitat padang lamun. Toxopneustes pileolus dan Mespilia
globulus terdistribusi sempit karena hidup soliter.
Statistic
Downloads from over the past year. Other digital versions may also be available to download e.g. from the publisher's website.
Item Type: | Thesis (Undergraduate) | ||||||||||||
---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|
Creators: |
|
||||||||||||
Contributors: |
|
||||||||||||
Subjects: | Biologi Ekologi |
||||||||||||
Keywords: | Diversitas; Distribusi; Bulu Babi; Pantai Malang Selatan. | ||||||||||||
Divisions: | Fakultas Sains dan Teknologi > Studi Biologi | ||||||||||||
Depositing User: | Rieke Nuraini Nisa Khoirul Anam | ||||||||||||
Date Deposited: | 05 Aug 2021 00:50 | ||||||||||||
Last Modified: | 31 Aug 2021 03:23 | ||||||||||||
URI: | http://digilib.uinsa.ac.id/id/eprint/49155 |
Actions (login required)
View Item |