This item is published by Universitas Islam Negeri Sunan Ampel Surabaya
Triska, Christina (2021) Analisis kurikulum matematika di Finlandia serta perbandingannya dengan kurikulum matematika di Indonesia. Undergraduate thesis, UIN Sunan Ampel Surabaya.
Text
Christina Triska_D74216043.pdf Download (3MB) |
Abstract
Dunia pendidikan di Indonesia mengalami perubahan sejak program “Merdeka Belajar” diberlakukan. Program “Merdeka Belajar” berisi tentang empat hal penting, salah satunya membahas tentang penilaian di Indonesia yang akan meniadakan Ujian Nasional hal ini memiliki kesamaan dengan Negara Finlandia yang lebih dulu menghapus Ujian Nasional dan pekerjaan rumah untuk peserta didiknya. Penilitian ini diharapkan untuk melihat perbedaan kurikulum matematika yang berlaku di Finlandia dengan di Indonesia. Tujuan penelitian ini sebagai berikut: (1) Mendeskripsikan kurikulum matematika yang mencakup tujuan, isi, proses dan penilaian yang berlaku di Finlandia. (2) Mendeskripsikan kurikulum matematika yang mencakup tujuan, isi, proses dan penilaian yang berlaku di Indonesia. (3) Mendeskripsikan persamaan dan perbedaan kurikulum matematika yang mencakup tujuan, isi, proses dan penilaian yang berlaku di Finlandia dan di Indonesia. Jenis penelitian ini adalah penelitian kepustaakan dengan mengambil data dari buku Lukion Opetussuunniteleman perusteet 2019. Metode pengumpulan data yang digunakan dalam penelitian ini adalah dengan menggunakan studi dokumentasi. Analisis data yang dilakukan menggunakan metode analisis deskriptif dan analisis deduktif dimana data-data umum akan dianalisis menuju ke arah yang lebih khusus untuk mendapatkan suatu kesimpulan.Dari penilitian ini, didapatkan hasil jika Finlandia mementingkan memberikan pengalaman belajar yang positif kepada peserta didiknya. Sedangkan di Indonesia, tujuan pembelajaran di Indonesia tidak membahas tentang bagaimana memberikan pengalaman belajar yang positif, karena hal inilah kenapa kebanyakan peserta didik di Indonesia memiliki anggapan negatif kepada pelajaran matematika. Finlandia menyediakan lingkungan belajar nyaman didukung dengan kegiatan e-learning. Metode yang digunakan dalam pembelajaran ditentukan oleh guru yang telah mengetahui kondisi peserta didik. Sedangkan di Indonesia, strategi, pendekatan dan pembelajarannya telah ditentukan dalam kurikulum. Kelas matematika di Finlandia dan di Indonesia sama-sama memiliki durasi 2x45 menit. Berbedanya, jika di Finlandia memiliki jeda waktu untuk istirahat selama sepuluh sampai Lima belas menit, di kelas Indonesia, pembelajaran akan berlangsung tanpa jeda. Finlandia hanya memiliki satu penilaian yaitu Matriculation Examination (ME) yang diadakan pada akhir kelas 12 di sekolah menengah atas yang digunakan untuk penerimaan peserta didik di jenjang universitas. Sedangkan di Indonesia, Penilaian memiliki banyak ragam, mulai dari Penilaian Harian, Penilaian Akhir Semester, Penilaian Tengah Semester dan Penilaian Akhir Tahun. Ditambah dengan ujian yang diadakan oleh sekolah dan Negara seperti USBN dan UN.Setiap negara memiliki caranya tersendiri dalam mewujudkan cita-cita pendidikannya. Salah satunya adalah melalui kurikulum yang diterbitkan oleh negara. Melalui kurikulum ini, kementerian pendidikan akan tahu apa yang perlu diperbaiki dalam pendidikan negara. Banyaknya metode, strategi, penanganan kelas sampai pemanfaatan lingkungan sekolah dapat dilakukan untuk memperbaiki kinerja pendidikan dan memajukan bangsa. Finlandia menjadi salah satu negara yang diakui memiliki kurikulum terbaik di dunia, itulah kenapa, sebagai saran untuk memperbaiki pembelajaran di kelas, dapat mengadopsi atau menerapkan beberapa metode strategi penanganan kelas hingga pemanfaatan kelas untuk memberikan suasana baru dalam mengajar.
Statistic
Downloads from over the past year. Other digital versions may also be available to download e.g. from the publisher's website.
Item Type: | Thesis (Undergraduate) | ||||||||||||
---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|
Creators: |
|
||||||||||||
Contributors: |
|
||||||||||||
Subjects: | Kurikulum | ||||||||||||
Keywords: | Kurikulum; Pendidikan; UNAS; Penghapusan UNAS. | ||||||||||||
Divisions: | Fakultas Tarbiyah dan Keguruan > Pendidikan Matematika | ||||||||||||
Depositing User: | Christina Triska | ||||||||||||
Date Deposited: | 05 Aug 2021 22:57 | ||||||||||||
Last Modified: | 05 Aug 2021 22:57 | ||||||||||||
URI: | http://digilib.uinsa.ac.id/id/eprint/49289 |
Actions (login required)
View Item |