This item is published by Universitas Islam Negeri Sunan Ampel Surabaya
Rohmadhon, Rizky Amalia (2021) Identifikasi jenis intuisi siswa dalam memecahkan masalah matematika ditinjau dari gaya berpikir. Undergraduate thesis, UIN Sunan Ampel Surabaya.
Text
Rizky Amalia Rohmadhon D74214044.pdf Download (2MB) |
Abstract
Intuisi merupakan kognisi segera (immediate cognition) tentang suatu konsep tanpa melalui proses ketat (rigorous process) dan tanpa menggunakan langkah-langkah analisis atau strategi-strategi standar dalam matematika. Salah satu hal yang berkaitan dengan intuisi siswa yaitu gaya berpikir. Tujuan penelitian ini adalah mendeskripsikan jenis intuisi siswa dalam menyelesaikan masalah matematika ditinjau dari gaya berpikir acak abstrak dan acak konkret. Penelitian ini merupakan penelitian deskriptif kualitatif. Penelitian ini dilaksanakan di MTs Ibnu Husain Surabaya kelas VII tahun ajaran 2020/2021 semester II pada siswa kelas VII A (siswa laki-laki) kelas VII B (siswa perempuan). Dimana subjek yang diambil dalam penelitian ini ialah 2 siswa dengan gaya berpikir acak abstrak dan 2 siswa dengan gaya berpikir acak konkret. Teknik pengumpulan data menggunakan tes tertulis dan wawancara. Kemudian dianalisis berdasarkan indikator intuisi. Hasil dari penelitian ini menunjukkan bahwa siswa yang memiliki gaya berpikir acak abstrak dalam menyelesaikan masalah sistem persamaan linear dua variabel (SPLDV) menggunakan pengetahuan yang didapat melalui jenjang sekolah formal. Sehingga dapat dikatakan bahwa dalam menyelesaikan masalah sistem persamaan linear dua variabel (SPLDV) ini, subjek acak abstrak menggunakan jenis intuisi sekunder. Sedangkan siswa yang memiliki gaya berpikir acak konkret dalam menyelesaikan masalah menampilkan solusi berdasarkan pengalaman sehari-hari. Sehingga dapat dikatakan bahwa dalam menyelesaikan masalah sistem persamaan linear dua variabel (SPLDV), kedua subjek acak konkret ini menggunakan jenis intuisi primer.
Statistic
Downloads from over the past year. Other digital versions may also be available to download e.g. from the publisher's website.
Item Type: | Thesis (Undergraduate) | ||||||||||||
---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|
Creators: |
|
||||||||||||
Contributors: |
|
||||||||||||
Subjects: | Bimbingan Belajar Metode Pembelajaran Matematika |
||||||||||||
Keywords: | Intuisi Siswa; Masalah Matematika; Gaya Berpikir AcakAbstrak, Gaya Berpikir Acak Konkret. | ||||||||||||
Divisions: | Fakultas Tarbiyah dan Keguruan > Pendidikan Matematika | ||||||||||||
Depositing User: | Rizky Amalia Rohmadhon | ||||||||||||
Date Deposited: | 28 Aug 2021 05:28 | ||||||||||||
Last Modified: | 28 Aug 2021 05:28 | ||||||||||||
URI: | http://digilib.uinsa.ac.id/id/eprint/50005 |
Actions (login required)
View Item |