This item is published by Universitas Islam Negeri Sunan Ampel Surabaya
Rizallutfianto, Mochamad (2022) Penerapan metode role playing pada pembelajaran pendidikan agama islam untuk meningkatkan motivasi belajar siswa kelas x SMAN 1 Tarik Sidoarjo. Undergraduate thesis, UIN Sunan Ampel Surabaya.
Text
Mochamad Rizallutfianto_D91217111.pdf Download (1MB) |
Abstract
Penelitian ini memiliki tujuan untuk mendeskripsikan penerapan metode Role Playing Pada Pembelajaran Pendidikan Agama Islam dan Meningkatkan Motivasi Belajar Siswa Kelas X SMAN 1 Tarik Sidoarjo.Jenis dari penelitian ini adalah kualitatif. Informan penelitian ini adalah Kepala Sekolah SMAN 1 Tarik, Guru PAI dan beberapa siswa. Objek penelitian ini adalah penerapan metode Role Playing dalam pembelajaran Pendidikan Agama Islam dan meningkatkan motivasi belajar siswa. Data penelitian diperoleh melalui observasi, wawancara dan dokumentasi. Hasil penelitian menunjukkan bahwa : (1) Penerapan Metode Role Playing pada Pembelajaran Pendidikan Agama Islam Kelas X SMAN 1 Tarik Sidoarjo adalah (a) Pertama guru memberikan penjelasan kepada siswa tentang pelaksanaan metode ini. (b) kedua guru memilih siswa yang akan menjalankan metode tersebut dan sebagian siswa lainya sebagai penonton sekaligus pemberi saran (c) ketiga guru mencari masalah yang dianggap penting. (d) Keempat guru memberikan contoh tentang adegan yang diperankan. (e) kelima siswa yang tidak bermain peran dapat memberikan kritik dan saran kepada pemain peran. (f) Kemudian siswa berdiskusi dan melakukan tanya jawab. (2) Peningkatan motivasi belajar siswa kelas X di SMAN 1 Tarik Sidoarjo dilakukan dengan cara (a) Mengembangkan cita-cita dan aspirasi belajar siswa disekolah, (b) Memberikan reward atau penghargaan kepada siswa yang pandai, (c) Menggunakan metode pembelajaran yang tepat dan banyak disukai siswa, (d) Menjadikan peserta didik menjadi siswa yang aktif, (e) Menciptakan kompetisi (cerdas cermat), (f) Menjadikan suasana belajar menjadi menyenangkan dan kondusif. Dengan menerapkan metode Role Playing pada pembelajaran PAI khususnya Sejarah Kebudayaan Islam dan Akidah Akhlak maka motivasi belajar siswa dapat meningkat, hal ini dikarenakan siswa lebih antusias dan semangat dalam mempelajari materi yang akan di praktikan. (3) Kendala Pada Saat Penerapan Metode Role Playing di SMAN 1 Tarik Sidoarjo adalah (a) Pasif atau kurang aktifnya siswa yang hanya menjadi penonton (b) Waktu yang diberikan terbatas (c) Ruang kelas yang tergolong sempit atau kurang memadai (d) Kurang pahamnya siswa mengenai alur permainan peran (e) Kelas menjadi ramai dan cenderung mengganggu kelas sebelah dan (f) Sarana dan prasarana kurang memadai.
Statistic
Downloads from over the past year. Other digital versions may also be available to download e.g. from the publisher's website.
Item Type: | Thesis (Undergraduate) | ||||||||||||
---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|
Creators: |
|
||||||||||||
Contributors: |
|
||||||||||||
Subjects: | Pendidikan Islam > Pendidikan Islam - Metode dan Sistem Agama > Agama dan Ilmu Pengetahuan |
||||||||||||
Keywords: | Penerapan; metode Role Playing; pendidikan agama islam; motivasi belajar siswa. | ||||||||||||
Divisions: | Fakultas Tarbiyah dan Keguruan > Pendidikan Agama Islam | ||||||||||||
Depositing User: | Mochamad Rizallutfianto | ||||||||||||
Date Deposited: | 05 Feb 2022 12:14 | ||||||||||||
Last Modified: | 05 Feb 2022 12:14 | ||||||||||||
URI: | http://digilib.uinsa.ac.id/id/eprint/51762 |
Actions (login required)
View Item |