Nilia-nilai Sufistik dalam Serat Dewa Ruci

This item is published by Universitas Islam Negeri Sunan Ampel Surabaya

Aulia, Yasinta nur (2022) Nilia-nilai Sufistik dalam Serat Dewa Ruci. Undergraduate thesis, UIN Sunan Ampel Surabaya.

[img] Text
Yasinta Nur Aulia_E07217025.pdf

Download (1MB)

Abstract

Dalam Serat Dewa Ruci terdapat berbagai aspek tasawuf yang bermanfaat dalam pembentukan karakter islami, sehingga menarik untuk dikaji. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui nilai-nilai sufistik yang terdapat dalam Serat Dewa Ruci. Adapun rumusan masalah yang akan dieksplorasi ialah 1. Bagaimana perjalanan akulturasi Islam dan Jawa dalam serat Dewa Ruci? 2. Apa nilai-nilai sufistik yang terkandung pada serat Dewa Ruci? Penelitian ini menggunakan metode historis dengan pendekatan tasawuf. Sumber data yang digunakan adalah sumber tertulis primer dan sumber tertulis sekunder berupa buku-buku, jurnal, surat kabar. dan internet. Teknik pengumpulan data yang digunakan adalah studi pustaka. Tehnik analisis data dengan menggunakan analis historis. Hasil penelitian ini menemukan bahwa: Pertama Telah terjadi akulturasi pemikiran mistik dalam penulisan Serat Dewa Ruci disampaikan kembali dari Serat Nawaruci yang merupakan naskah prosa kuno yaitu dari konsep mistik Shiwa Budha menjadi Islam Jawa dengan berbalut nilai-nilai sufistik, dan mulai diterapkan pada masyarakat islam sebagai fondasi mengarungi kehidupan. Konsep mistik Serat Dewa Ruci mengikuti ajaran mistik Islam akulturatif dengan mistik Jawa dimana sering menggunakan istilah perjalanan dalam menggambarkan upaya bathin untuk mendekatkan diri pada Tuhan. Kedua, Nilai-nilai sufistik dalam serat Dewa Ruci diatas mempunyai nilai yang tinggi dan luhur. Dalam hal ini ada 4 pokok yang menjadi teladan yaitu akhlakul karimah, ilmu dan amal, hakikat, dan yang terakhir ma’rifat. Nilai-nilai tersebut dapat diperoleh karena perjuangan dari seorang Bima, dengan melewati cobaan dan rintangan untuk mencari Air Kehidupan.

Statistic

Downloads from over the past year. Other digital versions may also be available to download e.g. from the publisher's website.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Creators:
CreatorsEmailNIM
Aulia, Yasinta nurazarilia35@gmail.comE07217025
Contributors:
ContributionNameEmailNIDN
Thesis advisorAnshori, Isai.anshori@yahoo.com0704067302
Subjects: Tasawuf
Keywords: Nilai-nilai Sufistik; Serat Dewa Ruci.
Divisions: Fakultas Ushuluddin dan Filsafat > Tasawuf dan Psikoterapi
Depositing User: Yasinta Nur Aulia
Date Deposited: 14 Feb 2022 09:31
Last Modified: 14 Feb 2022 09:31
URI: http://digilib.uinsa.ac.id/id/eprint/52032

Actions (login required)

View Item View Item