This item is published by Universitas Islam Negeri Sunan Ampel Surabaya
Rosyida, Devy Zulfa (2021) Peran Pangeran Lanang Dangiran dalam proses Islamisasi di Surabaya pada Tahun 1595-1638 M. Undergraduate thesis, UIN Sunan Ampel Surabaya.
Text
Devy Zulfa Rosyida_A02217012.pdf Download (1MB) |
Abstract
Skripsi yang berjudul “Peran Pangeran Lanang Dangiran dalam Proses Islamisasi di Surabaya Pada Tahun 1595-1638 M” membahas beberapa permasalahan, yaitu: 1) Bagaimana asal usul Surabaya dan perkembangannya pada abad ke-16 M sampai abad ke-17 M? 2) Bagaimana biografi dari Pangeran Lanang Dangiran? 3) Bagaimana kontribusi Pangeran Lanang Dangiran dalam proses islamisasi di Surabaya? Skripsi ini menggunakan metode penelitian sejarah, yang terdiri dari heuristik, verifikasi, interpretasi dan historiografi. Pendekatan yang digunakan dalam penelitian ini adalah pendekatan historis yang dikemukakan oleh Hasan Usman dan sosiologis yang dikemukakan oleh Weber, sedangkan teorinya menggunakan teori peran menurut Soerjono Soekanto. Dari hasil penelitian ini, dapat disimpulkan bahwa: 1) Pada masa pemerintahan Kerajaan majapahit, Surabaya merupakan pelabuhan utama dari Kerajaan Majapahit dikarenakan lokasinya yang strategis berada di delta Sungai Brantas. Hingga pada abad ke-16 M, pelabuhan tersebut menjadi pelabuhan perdagangan utama karena berada pada rute jalur perdagangan antara Malaka dan Kepulauan Maluku melalui Laut Jawa. 2) Pangeran Lanang Dangiran adalah putra dari Pangeran Kedawung atau Sunan tawangalun yang merupakan seorang raja di Kerajaan Blambangan, kemudian pada usia ke-18 beliau bertapa dengan menghanyutkan dirinya ke laut. Beliau pergi dan menetap di Surabaya pada tahun 1595 M, kemudian wafat pada tahun 1638 M. 3) Pangeran Lanang Dangiran adalah tokoh yang memiliki peran penting dalam penyebaran Islam di Surabaya, lebih tepatnya di Surabaya Utara. Selain itu, beliau juga mendirikan sebuah pesantren sebagai tempat untuk mengajarkan agama Islam.
Statistic
Downloads from over the past year. Other digital versions may also be available to download e.g. from the publisher's website.
Item Type: | Thesis (Undergraduate) | ||||||||
---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|
Creators: |
|
||||||||
Contributors: |
|
||||||||
Subjects: | Sejarah Peradaban Islam | ||||||||
Keywords: | Kontribusi; Pangeran Lanang Dangiran; proses Islamisasi | ||||||||
Divisions: | Fakultas Adab dan Humaniora > Sejarah dan Peradaban Islam | ||||||||
Depositing User: | Editor : Abdun Nashir------ Information------library.uinsby.ac.id | ||||||||
Date Deposited: | 19 Feb 2022 05:20 | ||||||||
Last Modified: | 19 Feb 2022 05:20 | ||||||||
URI: | http://digilib.uinsa.ac.id/id/eprint/52177 |
Actions (login required)
View Item |