Strategi pemasaran dalam upaya mempertahankan eksistensi sekolah pada masa pandemi Covid-19 di SMA Wachid Hasyim 2 Taman Sidoarjo

This item is published by Universitas Islam Negeri Sunan Ampel Surabaya

Abadiyah, Elma (2021) Strategi pemasaran dalam upaya mempertahankan eksistensi sekolah pada masa pandemi Covid-19 di SMA Wachid Hasyim 2 Taman Sidoarjo. Undergraduate thesis, UIN Sunan Ampel Surabaya.

[img] Text
Elma Abadiyah_D93217091.pdf

Download (1MB)

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui bagaimana strategi pemasaran di SMA Wachid Hasyim 2 Taman Sidoarjo, eksistensi SMA Wachid Hasyim 2 Taman Sidoarjo pada masa pandemi covid-19, dan juga mengenai strategi pemasaran dalam upaya mempertahankan eksistensi sekolah pada masa pandemi covid-19 di SMA Wachid Hasyim 2 Taman Sidoarjo. Jenis penelitian ini adalah penelitian kualitatif. Subyek penelitian ini adalah kepala sekolah, ketua PPDB, wakil kepala bidang humas di SMA Wachid Hasyim 2 Taman Sidoarjo. Obyek penelitian ini adalah strategi pemasaran dalam upaya mempertahankan eksistensi sekolah pada masa pandemi covid-19 di SMA Wachid Hasyim 2 Taman Sidoarjo. Data penelitian ini diperoleh melalui observasi, wawancara, dan dokumentasi. Adapun permasalahan yang akan peneliti kembangkan dalam penelitian ini adalah : 1)Bagaimana strategi pemasaran di SMA Wachid Hasyim 2 Taman? 2)Bagaimana eksistensi SMA Wachid Hasyim 2 Taman pada masa pandemi covid-19? 3)Bagaimana strategi pemasaran dalam upaya mempertahankan eksistensi sekolah pada masa pandemi covid-19 di SMA Wachid Hasyim 2 Taman?. Hasil akhir penelitian ini mendeskripsikan bahwa upaya mempertahankan eksistensi sekolah pada masa pandemi covid-19 dapat dilakukan dengan menciptakan layanan yang memuaskan “need and want” pelanggan jasa pendidikan. Dalam menciptakan layanan ini, sekolah dapat mengupayakan memberikan pelayanan terbaiknya pada masa pandemi covid-19. Seperti memfasilitasi kebutuhan pendidik dan peserta didik yang melakukan pembelajaran daring dan luring di masa pandemi covid-19, memberikan penawaran terkait biaya pendaftaran PPDB, beasiswa, mengoptimalkan kualitas pembelajaran, serta kualitas pendidik dan tenaga kependidikan yang dimiliki yang selanjutnya dikemas dalam bentuk promosi yang dipublikasikan melalui media online dan media cetak. Dari upaya menciptakan layanan yang memuaskan “need and want” pelanggan ini, sudah terbukti mampu membantu sekolah dalam mempertahankan eksistensinya pada masa pandemi covid-19. Hal ini dibuktikan dengan berhasilannya sekolah terhindar dari kemunduran baik secara kualitas maupun kuantitas, terpenuhinya jumlah target pagu normal yang sudah ditetapkan, berhasilnya sekolah mempertahankan prestasi yang dicapai, berhasilnya sekolah mempertahankan jumlah lulusan yang masuk PTN, serta berhasilnya sekolah dalam menonjolkan program unggulan kepada masyarakat.

Statistic

Downloads from over the past year. Other digital versions may also be available to download e.g. from the publisher's website.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Creators:
CreatorsEmailNIM
Abadiyah, Elmaelmamadridista@gmail.comD93217091
Contributors:
ContributionNameEmailNIDN
Thesis advisorMaarif, Samsulsamsul_jombang@yahoo.com2007046401
Thesis advisorHuda, Muhammad Nurilreal_bjn80@yahoo.com2027068001
Subjects: Pemasaran
Manajemen dan organisasi sekolah
Keywords: Strategi pemasaran; eksistensi sekolah pada masa pandemi Covid19
Divisions: Fakultas Tarbiyah dan Keguruan > Kependidikan Islam
Depositing User: Editor : Abdun Nashir------ Information------library.uinsby.ac.id
Date Deposited: 21 Feb 2022 14:46
Last Modified: 21 Feb 2022 14:46
URI: http://digilib.uinsa.ac.id/id/eprint/52194

Actions (login required)

View Item View Item