This item is published by Universitas Islam Negeri Sunan Ampel Surabaya
Septiani, Widya (2022) Optimalisasi aspek teknis dan non teknis pengelolaan sampah di Tempat Pengolahan Sampah Terpadu (TPST) Karangbong Kabupaten Sidoarjo. Undergraduate thesis, UIN Sunan Ampel Surabaya.
Text
Widya Septiani_H75217064.pdf Download (2MB) |
Abstract
Kabupaten Sidoarjo memiliki banyak Tempat Pengolahan Sampah Terpadu (TPST) yang tersebar di hampir setiap desa. Salah satu TPST yang terdapat di Kabupaten Sidoarjo adalah TPST Karangbong. TPST Karangbong dalam pelaksanaannya belum memenuhi persyaratan teknis TPST menurut Peraturan Pemerintah No. 3 Tahun 2013 sehingga diperlukan optimalisasi aspek teknis dan non teknis di TPST Karangbong. Optimalisasi aspek teknis TPST Karangbong meliputi pengumpulan sampah, pemindahan sampah, dan pemilahan sampah, sedangkan aspek non teknis yang dioptimalisasi meliputi aspek kelembagaan dan aspek finansial. Penelitian ini dilakukan untuk mengevaluasi pengelolaan sampah di TPST Karangbong Kabupaten Sidoarjo, serta untuk menentukan strategi optimalisasai TPST Karangbong Kabupaten Sidoarjo berdasarkan aspek teknis, finansial, dan kelembagaan. Optimalisasi aspek teknis pada penelitian ini dilakukan dengan melihat kondisi eksisting yang ada dan diberikan rekomendasi pengelolaan sampah yang sesuai dengan Peraturan Pemerintah No. 3 Tahun 2013. Metode sampling yang digunakan pada penelitian ini yaitu dengan menggunakan metode loud count analysis. Aspek non teknis kelembagaan dioptimalisasi dengan memberikan rekomendasi Standar Operasional Prosedur (SOP) yang baik bagi TPST Karangbong. Aspek non teknis finansial dilakukan dengan memilih opsi pengolahan yang tepat dan efisien bagi TPST Karangbong. Optimalisasi pengolahan sampah organik di TPST Karangbong dilakukan dengan menggunakan metode komposting dengan potensi ekonomi yang dihasilkan dari produksi kompos yaitu sebesar Rp. 1.847.107,-/hari. Optimalisasi pengolahan sampah anorganik direkomendasikan menggunakan metode recycling dengan potensi ekonomi tertinggi yang dihasilkan sebesar Rp. 7.345.924,- dan terendah sebesar Rp. 367.295,-.
Statistic
Downloads from over the past year. Other digital versions may also be available to download e.g. from the publisher's website.
Item Type: | Thesis (Undergraduate) | ||||||||
---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|
Creators: |
|
||||||||
Contributors: |
|
||||||||
Subjects: | Teknik Lingkungan | ||||||||
Keywords: | TPST; aspek teknis; kelembagaan; finansial | ||||||||
Divisions: | Fakultas Sains dan Teknologi > Studi Tehnik Lingkungan | ||||||||
Depositing User: | Editor : Abdun Nashir------ Information------library.uinsby.ac.id | ||||||||
Date Deposited: | 27 Apr 2022 07:05 | ||||||||
Last Modified: | 27 Apr 2022 07:05 | ||||||||
URI: | http://digilib.uinsa.ac.id/id/eprint/53133 |
Actions (login required)
View Item |