This item is published by Universitas Islam Negeri Sunan Ampel Surabaya
Septiantoro, Galuh Dwi (2022) Penanaman nilai-nilai solidaritas pada penyandang masalah kesejahteraan sosial di Balai Pelayanan dan Rehabilitasi Sosial Penyandang Masalah Kesejahteraan Sosial (PMKS) Sidoarjo. Undergraduate thesis, UIN Sunan Ampel Surabaya.
Text
Galuh Dwi Septiantoro_I93218069.pdf Download (8MB) |
Abstract
Penyandang masalah kesejahteraan sosial merupakan individu atau kelompok yang dikarenakan suatu hambatan mereka tidak bisa melaksanakan fungsi sosialnya dengan baik di masyarakat. Karena keterbatasan yang mereka miliki banyak dari mereka yang dianggap sebagai sampah masyarakat di lingkungannya, hal ini mengakibatkan mereka mendapatkan hinaan dan pengucilan. Perlakuan tersebut yang mengakibatkan nilai-nilai solidaritas pada penyandang masalah kesejahteraan sosial menjadi memudar, dan kesadaran tentang kepedulian sebagai bagian dari lingkungan masyarakat tidak tumbuh pada diri mereka sehingga mereka tidak bisa melangsungkan keberfungsian sosialnya. Penanaman nilai-nilai solidaritas pada penyandang masalah kesejahteraan sosial dilakukan untuk mengembalikan keberfungsian sosial pada mereka, yaitu dengan munculnya kesadaran sebagai bagian dari masyarakat untuk berperan aktif dan mampu untuk bekerja sama dengan lingkunganya. Hal ini yang membuat peneliti tertarik untuk meneliti secara mendalam terkait penanaman nilai-nilai solidaritas pada penyandang masalah kesejahteraan sosial dan bentuk-bentuk solidaritas yang ada di Balai Pelayanan dan Rehabilitasi Sosial PMKS Sidoarjo. Penelitian ini menggunakan metode kualitatif, yang mana melalui metode ini peneliti akan melakukan penggalian data secara mendalam dengan metode observasi dan wawancara agar dapat menjelaskan suatu fenomena dengan sedalamdalamnya. Dan untuk teori yang digunakan dalam penelitian ini adalah teori solidaritas sosial yang dikenalkan oleh Emile Durkheim. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa terdapat beberapa cara yang digunakan dalam menanamkan nilai-nilai solidaritas pada penyandang masalah kesejahteraan sosial, diantaranya adalah bimbingan psikososial, permainan, kegiatan apresiasi perilaku positif, dan penugasan. Hasil selanjutnya adalah terdapat beberapa bentuk solidaritas sosial di Balai Pelayanan dan Rehabilitasi Sosial PMKS Sidoarjo yaitu kegiatan partisipasi kebersihan, taruna masjid, kerja bakti, dan berbagi makanan.
Statistic
Downloads from over the past year. Other digital versions may also be available to download e.g. from the publisher's website.
Item Type: | Thesis (Undergraduate) | ||||||||
---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|
Creators: |
|
||||||||
Contributors: |
|
||||||||
Subjects: | Psikologi Sosial Sosiologi Patologi Sosial |
||||||||
Keywords: | Solidaritas sosial; kelompok sosial; penyandang masalah kesejahteraan sosial | ||||||||
Divisions: | Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik > Sosiologi | ||||||||
Depositing User: | Galuh Dwi Septiantoro | ||||||||
Date Deposited: | 28 Apr 2022 04:08 | ||||||||
Last Modified: | 28 Apr 2022 04:08 | ||||||||
URI: | http://digilib.uinsa.ac.id/id/eprint/53153 |
Actions (login required)
View Item |