This item is published by Universitas Islam Negeri Sunan Ampel Surabaya
Wilujeng, Anisha Tyas (2022) Implementasi pendidikan karakter melalui budaya sekolah di MI Roudlotul Banat Bebekan Kecamatan Taman Kabupaten Sidoarjo. Undergraduate thesis, UIN Sunan Ampel Surabaya.
Text
Anisha Tyas Wilujeng_D97218065.pdf Download (2MB) |
Abstract
Penelitian ini dilatarbelakangi oleh ketertarikan peneliti pada implementasi pendidikan karakter melalui budaya sekolah di MI Roudlotul Banat Bebekan Taman Sidoarjo. Peneliti menemukan bahwa pembiasaan karakter positif dilakukan melalui beberapa kegiatan meliputi gemar berinfaq, salat Duha bergilir, salat berjamaah, istigasah setiap hari Jumat, tadarus, pembelajaran TPQ, dan lainnya. Oleh karena itu, peneliti melakukan penelitian untuk mendeskripsikan implementasi pendidikan karakter melalui budaya sekolah di MI Roudlotul Banat Bebekan Taman Sidoarjo. Tujuan dari penelitian ini adalah 1) Untuk mendeskripsikan implementasi pendidikan karakter melalui budaya sekolah di MI Roudlotul Banat Bebekan Taman Sidoarjo. 2) Untuk mengetahui faktor yang mendukung dan menghambat implementasi pendidikan karakter melalui budaya sekolah di MI Roudlotul Banat Bebekan Taman Sidoarjo. Metode penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah pendekatan kualitatif dengan desain penelitian deskriptif. Subjek penelitian ini adalah kepala madrasah, guru, dan siswa. Teknik yang digunakan dalam pengumpulan data yaitu observasi, wawancara, dan dokumentasi. Teknik analisis yang digunakan adalah reduksi data, penyajian data, penarikan kesimpulan, dan verifikasi. Hasil penelitian menunjukkan bahwa, 1) implementasi pendidikan karakter melalui budaya sekolah di MI Roudlotul Banat Bebekan Taman Sidoarjo tercermin dalam kegiatan pembudayaan dan pembelajaran di sekolah. Nilai-nilai pendidikan karakter yang ditanamkan adalah nilai religius, nilai jujur, nilai toleransi, nilai disiplin, nilai cinta tanah air, nilai peduli sosial, dan nilai tanggung jawab. Nilai-nilai karakter ditanamkan dalam budaya sekolah melalui kegiatan rutin, kegiatan spontan, keteladanan guru, dan pengondisian lingkungan. 2) faktor pendukung implementasi pendidikan karakter melalui budaya sekolah di MI Roudlotul Banat Bebekan Taman Sidoarjo adalah kekonsistenan guru dalam menerapkan pendidikan karakter melalui budaya sekolah, fasilitas dan lingkungan sekolah yang menjadi sarana penunjang pendidikan karakter melalui budaya sekolah, kerja sama seluruh aspek sekolah, komunikasi yang baik antara guru dan orang tua. Sedangkan, faktor penghambat implementasi pendidikan karakter melalui budaya sekolah di MI Roudlotul Banat Bebekan Taman Sidoarjo adalah kedisiplinan siswa yang kurang, guru yang kurang perhatian terhadap siswa, orang tua yang kurang bisa diajak kerja sama, dan masih beradaptasi dengan pembelajaran tatap muka.
Statistic
Downloads from over the past year. Other digital versions may also be available to download e.g. from the publisher's website.
Item Type: | Thesis (Undergraduate) | ||||||||||||
---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|
Creators: |
|
||||||||||||
Contributors: |
|
||||||||||||
Subjects: | Akhlak Pendidikan > Pendidikan - Karakter Budaya |
||||||||||||
Keywords: | Pendidikan Karakter; Budaya Sekolah | ||||||||||||
Divisions: | Fakultas Tarbiyah dan Keguruan > Pendidikan Guru Madrasah Ibtidaiyah | ||||||||||||
Depositing User: | Anisha Tyas Wilujeng | ||||||||||||
Date Deposited: | 15 Jul 2022 04:13 | ||||||||||||
Last Modified: | 15 Jul 2022 04:13 | ||||||||||||
URI: | http://digilib.uinsa.ac.id/id/eprint/53949 |
Actions (login required)
View Item |