Pemberdayaan kader posyandu dalam pemanfaatan lahan pekarangan sebagai kebun gizi di Dusun Kaliboto Desa Jati Alun-Alun Kecamatan Prambon Kabupaten Sidoarjo

This item is published by Universitas Islam Negeri Sunan Ampel Surabaya

Sari, Wanda Izzah Novita (2022) Pemberdayaan kader posyandu dalam pemanfaatan lahan pekarangan sebagai kebun gizi di Dusun Kaliboto Desa Jati Alun-Alun Kecamatan Prambon Kabupaten Sidoarjo. Undergraduate thesis, UIN Sunan Ampel Surabaya.

[img] Text
WANDA IZZAH NOVITA SARI_B72218089.rar

Download (7MB)

Abstract

Penelitian ini membahas tentang pendampingan dalam pemanfaatan aset lahan pekarangan sebagai kebun gizi kepada kader posyandu Dusun Kaliboto. Kebun gizi merupakan salah satu program berbasis masyarakat yang berupaya untuk memenuhi kebutuhan sayur dengan memanfaatkan lahan pekarangan dengan berbagai media tanam. Pada penelitian ini terfokus pada aset yang dimiliki oleh kader posyandu Dusun Kaliboto, Desa Jati Alun-Alun, Kecamatan Prambon, Kabupaten Sidoarjo. Penelitian ini menggunakan metode pendekatan ABCD (Asset Based Community Development). Proses dalam pendampingan ini meliputi inkulturasi, discovery, dream, design, define dan destiny. Kegiatan yang akan dilakukan selama penelitian ini sebagai bentuk strategi dan aksi mewujudkan serta mengembangkan aset dan potensi yang dimiliki oleh kader posyandu Dusun Kaliboto adalah edukasi pentingnya konsumsi sayur, edukasi pemanfaatan lahan pekarangan, kerja bakti serta pembuatan kebun gizi.Hasil dari penelitian ini adalah terdapat perubahan yang terjadi terhadap kader posyandu Dusun Kaliboto yaitu: kader posyandu dan masyarakat Dusun Kaliboto mulai memahami dan menyadari aset serta potensi yang dimiliki selama ini dan dapat dikembangkan, kader posyandu dan masyarakat sadar akan pentingnya konsumsi sayur dalam kehidupan sehari-hari, serta menjaga kesehatan lingkungan di daerah tempat tinggal mereka merupakan tugas bersama.

Statistic

Downloads from over the past year. Other digital versions may also be available to download e.g. from the publisher's website.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Creators:
CreatorsEmailNIM
Sari, Wanda Izzah Novitaizzahnovita3@gmail.comB72218089
Contributors:
ContributionNameEmailNIDN
Thesis advisorNingsih, Yusriayusria.ningsih@uinsby.ac.id197605182007012022
Subjects: Masyarakat
Pemberdayaan
Keywords: Pemberdayaan; kader posyandu; lahan pekarangan; kebun gizi
Divisions: Fakultas Dakwah dan Komunikasi > Pengembangan Masyarakat Islam
Depositing User: Wanda Izzah Novita Sari
Date Deposited: 13 Dec 2022 03:02
Last Modified: 13 Dec 2022 03:02
URI: http://digilib.uinsa.ac.id/id/eprint/55268

Actions (login required)

View Item View Item