Teknik Dakwah Majelis Tarekat Naqsabandiyah Khalidiyah Desa Semarang Jaya Kecamatan Air Hitam Kabupaten Lampung Barat

This item is published by Universitas Islam Negeri Sunan Ampel Surabaya

Naimah, Atia Nafisatun (2022) Teknik Dakwah Majelis Tarekat Naqsabandiyah Khalidiyah Desa Semarang Jaya Kecamatan Air Hitam Kabupaten Lampung Barat. Undergraduate thesis, UIN Sunan Ampel Surabaya.

[img] Text
Atia Nafisatun Naimah_B01218006 ok.pdf

Download (3MB)

Abstract

Majelis tarekat Naqsabandiyah Khalidiyah Desa Semarang Jaya merupakan organisasi masyarakat bidang keagamaan yang didirikan di Desa Semarang Jaya Kecamatan Air Hitam Kabupaten Lampung Barat, sebagai media menyebarkan ajaran-ajaran agama Islam. Tarekat naqsabandiyah khalidiyah dikenalkan oleh salah satu tokoh agama Desa Semarang Jaya, kyai Ali Sabichin dari hasil belajar kepada gurunya yaitu Kyai Ali Hasyim Pengasuh Pondok Pesantren Baitul Mustaqim, Punggur, Lampung Tengah. Tarekat menjadi wadah bagi warga Desa Semarang Jaya yang ingin memperdalam pengetahuan mengenai agama Islam serta meningkatkan keimanan kepada Allah SWT. Penelitian ini menggunakan metode kualitatif deskriptif dengan melalui observasi, wawancara, serta dokumentasi dalam pengumpulan datanya. Penelitian ini terfokuskan pada bagaimana teknik yang dipakai dalam penyampaian ajaran tarekat naqsabandiyah khalidiyah Desa Semarang Jaya. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa teknik yang digunakan dalam penyampaian ajaran Tarekat naqsabandiyah khalidiyah Desa Semarang Jaya menggunakan dakwah bil lisan yaitu ceramah melalui media baiat, dzikir, manaqiban, istighosah, kajian dan suluk yang mana inti dari ajarannya mengandung pesan yang meliputi tiga aspek yaitu aqidah, syariat dan akhlak. Selain itu terdapat efek yang didapatkan mad’u setelah mengikuti tarekat naqsabandiyah khalidiyah Desa Semarang Jaya. Mad’u terbukti mendapatkan efek yang baik yaitu berupa pelaksanaan yang semakin rajin dan pemaknaan disetiap ibadah yaitu mendapatkan hati yang lebih tenang dari sebelumnya, penerapan jiwa yang tidak mudah goyah dengan godaan hal-hal duniawi yang menggiurkan, dan memiliki jiwa terjaga dari perbuatan-perbuatan yang telah dilarang oleh Allah SWT.

Statistic

Downloads from over the past year. Other digital versions may also be available to download e.g. from the publisher's website.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Creators:
CreatorsEmailNIM
Naimah, Atia NafisatunAtianafis23@gmail.comB01218006
Contributors:
ContributionNameEmailNIDN
Thesis advisorPrihananto, Prihanantoprih4n4nto@gmail.com2030126801
Subjects: Dakwah
Komunikasi
Keywords: Dakwah; tarekat; Naqsabandiyah Khalidiyah
Divisions: Fakultas Dakwah dan Komunikasi > Komunikasi dan Penyiaran Islam
Depositing User: Atia Nafisatun Naimah
Date Deposited: 22 Sep 2022 07:57
Last Modified: 22 Sep 2022 07:57
URI: http://digilib.uinsa.ac.id/id/eprint/56046

Actions (login required)

View Item View Item