Pendekatan forgiveness therapy dalam mengatasi trust issue pada keluarga yang ditampilkan dalam film Nanti Kita Cerita Tentang Hari Ini (NKCTHI)

This item is published by Universitas Islam Negeri Sunan Ampel Surabaya

Putri, Eritha Belinda Sagita (2022) Pendekatan forgiveness therapy dalam mengatasi trust issue pada keluarga yang ditampilkan dalam film Nanti Kita Cerita Tentang Hari Ini (NKCTHI). Undergraduate thesis, UIN Sunan Ampel Surabaya.

[img] Text
Eritha Belinda Sagita Putri_B93218134 OK.pdf

Download (1MB)

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui proses pendekatan forgiveness therapy untuk mengatasi trust Issue dalam keluarga yang ditampilkan dalam film drama keluarga Nanti Kita Cerita Tentang Hari Ini (NKCTHI). Film ini membahas mengenai fenomena permasalahan kepercayaan (trust issue) dalam keluarga, secara tidak langsung film ini juga menayangkan sebuah solusi mengenai pentingnya sebuah proses pemaafan (forgivness) atas kesalahan yang menimbulkan perasaan, perilaku dan dampak yang negative dari adanya permasalahan kepercayaan (trust issue) dalam keluarga. Penelitian ini menerapkan metode kualitatif deskriptif dengan analisis konten Krippendoff sebagai teknik analisis nya. Nantinya mencoba mengungkapkan poin nilai-nilai yang berkembang dalam film sehingga dapat memberikan wawasan atau informasi mengenai sesuatu hal yang prinsipil atau mendasar yang disampaikan secara tidak langsung (explicit) yang di munculkan pada film. Hasil yang didapatkan penelitian ini adalah bahwa dalam film NKCTHI terdapat faktor-faktor yang menyebabkan trust issue dalam keluarga yang mana hal tersebut dibagi menjadi 3 yakni pengalaman interaksi saat kecil, peristiwa atau kejadian traumatis dan penolakan sosial yang dialami para anggota keluarga. Selain itu, untuk proses pemaafan (forgiveness) juga ditampilkan secara tidak langsung dimana menurut Enright dalam forgiveness therapy merupakan sebuah prosesyang terbagi menjadi empat tahap yakni tahap pengungkapan,tahap keputusan, tahap pengambilan tindakan dan yang terakhir tahap pendalaman. Yang mana tahapan-tahapan tersebut merupakan proses pendekatan forgivness therapy.

Statistic

Downloads from over the past year. Other digital versions may also be available to download e.g. from the publisher's website.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Creators:
CreatorsEmailNIM
Putri, Eritha Belinda Sagitaethabelinda@gmail.comB93218134
Contributors:
ContributionNameEmailNIDN
Thesis advisorCholil, Cholil--196506151993031005
Subjects: Bimbingan Konseling
Keluarga
Film
Keywords: Trust issue; forgiveness therapy; Nanti Kita Cerita Tentang Hari Ini (NKCTHI)
Divisions: Fakultas Dakwah dan Komunikasi > Bimbingan dan Konseling Islam
Depositing User: Eritha Belinda Sagita Putri
Date Deposited: 30 Jun 2023 11:52
Last Modified: 30 Jun 2023 11:52
URI: http://digilib.uinsa.ac.id/id/eprint/56924

Actions (login required)

View Item View Item