Upaya orang tua dalam meningkatkan hasil belajar SKI pada siswa kelas 5 di MI Assyafi'iyah Getung Tawangrejo Turi Lamongan

This item is published by Universitas Islam Negeri Sunan Ampel Surabaya

Azza, Muhammad Ishomuddin (2022) Upaya orang tua dalam meningkatkan hasil belajar SKI pada siswa kelas 5 di MI Assyafi'iyah Getung Tawangrejo Turi Lamongan. Undergraduate thesis, UIN Sunan Ampel Surabaya.

[img] Text
Muhammad Ishomuddin Azza_D97218100.pdf

Download (2MB)

Abstract

Penelitian ini dilatar belakangi oleh nilai hasil belajar siswa yang kurang baik, yang hal itu terjadi karena kurangnya upaya yang diberikan oleh orang tua kepada siswa dalam hal belajar, sehingga hasil belajar yang didapatkan siswa menjadi kurang baik. Rumusan masalah yang peneliti ajukan yaitu: (1) Bagaimana hasil belajarSKI pada siswa kelas 5 di MI Assyafi’iyah Getung Tawangrejo Turi Lamongan? (2) Bagaimana upaya orang tua dalam meningkatkan hasil belajar SKI pada siswa kelas 5 di MI Assyafi’iyah Getung Tawangrejo Turi Lamongan? Adapun tujuan dari penelitian ini yaitu: (1) Untuk mengetahui hasil belajar SKI pada siswa kelas 5 di MI Assyafi’iyah Getung Tawangrejo Turi Lamongan (2) Untuk mengetahui Upaya yang dilakukan orang tua dalam meningkatkan hasil belajar SKI pada siswa kelas 5 di MI Assyafi’iyah Getung Tawangrejo Turi Lamongan. Penelitian ini menggunakan metode kualitatif, subjek dalam penelitian ini yaitu: Guru, orang tua, siswa. Adapun tekhnik pengumpulan data menggunakan tekhnik observasi, wawancara, dan dokumentasi. Keabsahan data yang digunakan dalam penelitian ini adalah triangulasi tekhnik dan triangulasi sumber. Analisis data yang digunakan dalam penelitian ini adalah (1) Pengumpulan data (2) Reduksi data (3) Penyajian data (4) Penarikan kesimpulan. Analisis dari penelitian ini yaitu masih banyak siswa yang mendapat hasil belajar yang kurang baik, bahkan mendapatkan hasil belajar dibawah KKM 70, hal tersebut terjadi karena masih kurangnya upaya yang diberikan oleh orang tua terhadap siswa, hal ini sejalan dengan apa yang peneliti temukan bahwa orang tua siswa memiliki kesibukan yang menyebabkan kurangnya upaya yang diberikan orang tua terhadap siswa. Hasil dari penelitian ini yaitu: (1) Hasil belajar yang didapatkan oleh siswa masih kurang baik karena kurangnya perhatian yang diberikan oleh orang tua kepada siswa. (2) Pada proses meningkatkan hasil belajar pada siswa, perhatian, motivasi, pemberian fasilitas dan juga pendampingan yang diberikan oleh orang tua terhadap siswa dapat meningkatkan terhadap hasil belajar yang didapatkan oleh siswa. (3) Terdapat upaya yang dilakukan oleh orang tua dalam meningkatkan hasil belajar siswa berupa memberikan siswa buku pelajaran, seragam sekolah, membelikan sepeda untuk berangkat sekolah, pemberian hadiah terhadap siswa dan juga memasukkan anak kedalam tempat bimbingan belajar, juga orang tua berupaya dalam mengatasi kesulitan belajar siswa, seperti membantu siswa dalam menyelesaikan tugas, dan juga membantu siswa dalam mengatasi kesulitan memahami materi pembelajaran.

Statistic

Downloads from over the past year. Other digital versions may also be available to download e.g. from the publisher's website.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Creators:
CreatorsEmailNIM
Azza, Muhammad Ishomuddinishomuddinazza@gmail.comD97218100
Contributors:
ContributionNameEmailNIDN
Thesis advisorMunawir, Munawirmunawirpgmi@gmail.com2001086501
Thesis advisorNadlir, Nadlirnadlir@uinsby.ac.id2022076802
Subjects: Pendidikan > Hasil Belajar
Orang tua dan Anak
Keywords: Upaya orang tua; hasil belajar
Divisions: Fakultas Tarbiyah dan Keguruan > Pendidikan Guru Madrasah Ibtidaiyah
Depositing User: Muhammad Ishomuddin Azza
Date Deposited: 07 Nov 2022 07:10
Last Modified: 07 Nov 2022 07:10
URI: http://digilib.uinsa.ac.id/id/eprint/57811

Actions (login required)

View Item View Item