This item is published by Universitas Islam Negeri Sunan Ampel Surabaya
Qodarliyah, Wahyu Lailatul (2022) Strategi guru dalam menanamkan sikap sosial terhadap sesama teman pada Tk Pamardi Putra Desa Gunungrejo Kecamatan Kedungpring Kabupaten Lamongan. Undergraduate thesis, UIN Sunan Ampel Surabaya.
Text
Wahyu Lailatul Qodarliyah_D99218075.pdf Download (2MB) |
Abstract
Penanaman sikap pada pendidikan anak usia dini memiliki peran yang sangat penting dalam membangun karakter bagi anak sejak usia dini melalui pembiasaan-pembiasaan pada kehidupannya sehari-hari. Usia dini merupakan masa golden age atau masa emas bagi setiap anak, masa ini dapat dikatakan merupakan masa kritis bagi pembentukan karakter diri seseorang. Penanaman sikap sejak dini merupakan kunci yang paling utama untuk membangun dan membentuk generasi bangsa. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui profil sikap sosial peserta didik pada Taman Kanak-kanak Pamardi Putra terhadap sesama teman.Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui strategi yang digunakan oleh guru dalam menanamkan sikap sosial terhadap peserta didik di Taman Kanak-kanak Pamardi Putra. Penelitian ini merupakan penelitian kualitatif. Penelitian ini membahas tentang Strategi Guru Dalam Penanaman Sikap Sosial Pada peserta didik Taman Kanak-kanak Pamardi Putra Desa Gunungrejo Kecamatan Kedungpring Kabupaten Lamongan. Hasil penelitian menunjukkan stratgi guru dalam menanamkan sikap sosial terhadap sesama teman pada TK Pamardi Putra Desa Gunungrejo Kecamatan Kedungpring Kabupaten Lamongan dapat dilihat dari keseharian mereka saat berada di dalam maupun di luar kelas. Kegiatan pembelajaran untuk menanamkan sikap sosial yang dilakukan pada Taman Kanak-kanak Pamardi Putra Gunungrejo sangat beragam disetiap harinya serta selalu mengajak anak untuk terbiasa sikap sosial dengan cara bercerita dan bermain bersama kelompok saat didalam kelas, sehingga anak bisa terbiasa bersikap baik dengan sesama teman dan bisa menghargai teman yang lainnya. Strategi yang digunakan oleh guru dalam menanamkan sikap sosial terhadap sesama teman pada Taman Kanak-kanak Pamardi Putra Desa gunungrejo ini dilakukan tidak hanya sekali emlainkan berulang kali dan disetiap awal serta akhir pembelajaran guna untuk membuat anak selalu mengingat dan memahami pentingnya memiliki sikap sosial baik itu toleransi, disiplin dan sebagainya. Melalui kegiatan bermain kelompok maupun kegiatan berbagi barang atau kegiatan yang lainnya yang sudah dirancang oleh guru, dapat dijadikan strategi untuk bisa menanamkan sikap sosial pada diri peserta didik.
Statistic
Downloads from over the past year. Other digital versions may also be available to download e.g. from the publisher's website.
Item Type: | Thesis (Undergraduate) | ||||||||||||
---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|
Creators: |
|
||||||||||||
Contributors: |
|
||||||||||||
Subjects: | Anak Guru Manajemen Strategi |
||||||||||||
Keywords: | Strategi Guru; Sikap Sosial | ||||||||||||
Divisions: | Fakultas Tarbiyah dan Keguruan > Pendidikan Anak Usia Dini (PIAUD) | ||||||||||||
Depositing User: | Wahyu Lailatul Qodarliyah | ||||||||||||
Date Deposited: | 23 Nov 2022 02:09 | ||||||||||||
Last Modified: | 23 Nov 2022 02:09 | ||||||||||||
URI: | http://digilib.uinsa.ac.id/id/eprint/58280 |
Actions (login required)
View Item |