This item is published by Universitas Islam Negeri Sunan Ampel Surabaya
Nabila, Rina Firsty (2023) Analisis buku ajar matematika materi aljabar Smp Kelas VII : Indonesia-Singapura. Undergraduate thesis, UIN Sunan Ampel Surabaya.
Text
Rina Firsty Nabila_D94219064 OK.pdf Download (991kB) |
|
Text
Rina Firsty Nabila_D94219064 Full.pdf Restricted to Repository staff only until 4 December 2026. Download (2MB) |
Abstract
Penelitian ini berupa kegiatan studi komparasi, dengan melakukan analisis terhadap buku ajar matematika dari dua negara yang berfokus pada materi aljabarnya. Hasil penelitian ini berupa perbandingan hasil analisis dari objek penelitian yang berupa buku ajar matematika dari Indonesia dan buku ajar matematika dari Singapura. Penelitian ini melakukan peninjauan terhadap konten materi dan level kognitif soalnya. Jenis penelitian ini merupakan penelitian kualitatif yang menganalisis dokumen atau analisis isi yang tergolong “Library Research” atau penelitian kepustakaan. Teknik pengumpulan datanya dilakukan dengan metode dokumentasi terhadap objek penelitian. Data yang digunakan merupakan materi aljabar pada buku ajar dari negara Indonesia yang diwakilkan oleh buku “Matematika SMP/MTs kelas VII semester 1, Kementrian Pendidikan dan Kebudayaan 2016” dan negara Singapura yang diwakilkan oleh buku “New Syllabus Mathematics Textbook 1: 7th edition, by shingle 2016”. Dengan tahapan analisa yang dilakukan adalah analisa susunan sub materi, analisa konten materi, analisa bentuk dan tipe soal, dan analisa level kognitif soal.
Dari segi aspek konten materi buku ajar Indonesia lebih terpenuhi dari seluruh aspek yang diamati kecuali kelengkapan materinya. Karena pada indikator kedalaman dan keluasan materi dari buku ajar ini belum memuat seluruh indikator kompetensi pengetahuan.Hal ini sama dnegan buku ajar Singapura yang kurang maksimal pada indikator kompetensi pengetahuannya. Ditambah dari aspek komponen dan kelayakan isinya masih kurang indikator kompetensi dan konteks yang berkaitan dengan kehidupan sehari-hari. Padahal indikator yang belum ad aini, dapat lebih memudahkan peserta didik dalam memahami materi. Kemudian untuk level kognitifnya, dari bentuk, tipe, sampai level kognitifnya tidak jauh berbeda dari yang mendominasi kedua buku ajar. Yang membedakan adalah hanya pada kelengkapan dari masing-masing aspeknya saja.
Statistic
Downloads from over the past year. Other digital versions may also be available to download e.g. from the publisher's website.
Item Type: | Thesis (Undergraduate) | ||||||||||||
---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|
Creators: |
|
||||||||||||
Contributors: |
|
||||||||||||
Subjects: | Buku > Buku Pelajaran Indonesia Matematika |
||||||||||||
Keywords: | Analisis buku ajar; buku ajar matematika; materi aljabar; Indonesia; Singapura | ||||||||||||
Divisions: | Fakultas Tarbiyah dan Keguruan > Pendidikan Matematika | ||||||||||||
Depositing User: | RINA RINA FIRSTY | ||||||||||||
Date Deposited: | 20 Dec 2023 07:50 | ||||||||||||
Last Modified: | 20 Dec 2023 07:50 | ||||||||||||
URI: | http://digilib.uinsa.ac.id/id/eprint/59602 |
Actions (login required)
View Item |