Penerapan program Full day school dalam pembentukan karakter peserta didik berbasis pesantren di MTs SAFINDA Surabaya

This item is published by Universitas Islam Negeri Sunan Ampel Surabaya

Masithoh, Arina Dewi (2023) Penerapan program Full day school dalam pembentukan karakter peserta didik berbasis pesantren di MTs SAFINDA Surabaya. Undergraduate thesis, UIN Sunan Ampel Surabaya.

[img] Text
Arina Dewi Masithoh D01219012_OK.pdf

Download (1MB)

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui : 1) Perencanaan program Full Day School yang sudah diterapkan di MTs SAFINDA, 2) Pelaksanaan proses yang dilakukan guru pendidik dalam pembentukan karakter siswa di MTs SAFINDA, 3) Memahami hasil evaluasi pelaksanaan penerapan Full day School berbasis pesantren dalam pembentukan karakter peserta didik di MTs SAFINDA Surabaya. Penelitian ini berjenis penelitian lapangan (field research) dengan pendekatan kualitatif menggunakan metode deskriptif pengambilan data diperoleh melalui metode Ethnography dan Case Studies. Peneliti melakukan studi yang berfokus pada hasil wawancara dan eksplorasi terhadap data perencanaan dan pelaksanaan program. Obyek dalam penelitian ini adalah siswa MTs SAFINDA (perwakilan tiga siswa) dan guru pendidik. Informan dari sumber data adalah Kepala Sekolah dan Tenaga Pendidik. Pengumpulan data dilakukan dengan analisis data dokumen perencanaan dan data dokumen pelaksanaan. Hasil penelitian yang diperoleh adalah bahwa pelaksanaan program full dayschool dalam pembentukan karakter peserta didik berbasis pesantren sudah terlaksana dengan baik. Pelaksanaan program telah sesuai dengan visi dan misi Madrasah, serta karakter yang dibangun dalam membina peserta didik didasarkan dengan keimanan, ibadah, peserta didik terbiasa melakukan amal saleh, dan menjaga akhlak. Proses pembelajaran telah dilaksanakan secara intensif dan efektif sehingga setiap siswa telah terpenuhi mengembangkan kemampuan akademik dan non akademik. Berbasis pesantren yang telah dilaksanakan di MTs SAFINDA mulai dari awal perintisan madrasah hingga saat ini telah berkembang sudah mampu mencetak generasi yang memahami literatur cara membaca al-Qur’an dengan terjemahan-nya yakni menggunakan metode Safinda, serta memaknai kitab salaf menggunakan makna pego dipadukan dengan metode makna berbahasa Indonesia. Seluruh pembelajaran yang dilaksanakan di MTs SAFINDA telah memenuhi standart mutu pendidikan
menggunakan kurikulum sesuai dengan anjuran kementerian agama. Penerapan program full day school berbasis pesantren di MTs SAFINDA Surabaya telah berhasil mengembangkan peserta didik dalam life skill, soft skill dan hard skill.

Statistic

Downloads from over the past year. Other digital versions may also be available to download e.g. from the publisher's website.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Creators:
CreatorsEmailNIM
Masithoh, Arina DewiMasithohdewi21@gmail.comD01219012
Contributors:
ContributionNameEmailNIDN
Thesis advisorAbitolkha, Amir Malikiamir.abitolkha@gmail.com2008117102
Thesis advisorManan, Abdulabdulmanan1970@gmail.com0710067001
Subjects: Pendidikan
Pendidikan Islam
Pesantren
Keywords: Full day School; Karakter; Berbasis Pesantren
Divisions: Fakultas Tarbiyah dan Keguruan > Pendidikan Agama Islam
Depositing User: Arina Dewi Masithoh
Date Deposited: 07 May 2023 14:19
Last Modified: 07 May 2023 14:19
URI: http://digilib.uinsa.ac.id/id/eprint/61871

Actions (login required)

View Item View Item