This item is published by Universitas Islam Negeri Sunan Ampel Surabaya
Asyifa, Nabilah Fina (2023) Penerapan etika bisnis Islam perspektif Yusuf al Qardhawi terhadap produksi usaha bisnis tas: studi kasus di AUCK and Tanggulangin Sidoarjo. Undergraduate thesis, UIN Sunan Ampel Surabaya.
Text
Nabilah Fina Asyifa_G04219052.pdf Download (1MB) |
Abstract
Penelitian ini bermaksud untuk melihat produksi usaha bisnis tas di Auckland, Tanggulangin, Sidoarjo dalam cara pandang etika bisnis Islam Yusuf Al-Qardhawi. Di samping juga untuk melihat faktor pendukung sekaligus faktor penghambat dalam penerapan perspektif tersebut pada usaha bisnis tas di Auckland, Tanggulangin, Sidoarjo. Untuk mencapai tujuan penelitian, digunakan metode kualitatif deskriptif. Sedangkan metode pengumpulan data menggunakan metode wawancara, observasi, dan dokumentasi. Sebagai metode analisis data, dilakukan melalui tahapan reduksi data, penyajian data, dan penarikan kesimpulan. Hasil dalam penelitian ini adalah produksi usaha bisnis tas di Auckland Tanggulangin, Sidoarjo tidak adanya target hanya semampunya pengerajin karena Auckland Tanggulangin Sidoarjo masih belum mempunyai target optimal. Pengelolaan hanya dilakukan sesuai kemampuan pengerajin sedangkan produksi usaha bisnis tas di Auckland ini sudah sesuai dengan etika bisnis Islam Yusuf Al-Qardhawi. Hal ini ditandai dengan sistem produksi yang dilakukan sudah secara halal dan diuji kelayakan produksi standard internasional seperti kulit yang digunakan kulit pilihan dan barangnya untuk ekspor, serta bahannya diambil dari pabrik ecco yang terdapat sertifikat halal. Adapun faktor pendukung adalah adanya pembelian yang semakin meningkat dan faktor penghambat dalam usaha ini dengan adanya berbagai masalah yaitu terdapat pada pelaku usaha atau konsumen, potensi yang kurang dimiliki oleh para pembeli, kurangnya pemasaran produk dan penerapan teknologi serta sumber daya manusia yang mampu menggunakannya dengan tepat, serta manajemen maupun kewiraswastaan dalam menghadapi pesaing usaha. Saran agar pemilik atau pengusaha bisnis tas Auckland Tanggulangin Sidoarjo bisa menerapkan distribusi penjualan sesuai dengan etika bisnis Islam agar dalam persaingan bisnis tetap bernilai ibadah. Selain itu diharapkan pemerintah dapat menambah kebijakan agar bisnis tas Auckland Tanggulangin, Sidoarjo bisa menjadi destinasi untuk produk tas dan dompet yang terbuat dari kulit.
Statistic
Downloads from over the past year. Other digital versions may also be available to download e.g. from the publisher's website.
Item Type: | Thesis (Undergraduate) | ||||||||
---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|
Creators: |
|
||||||||
Contributors: |
|
||||||||
Subjects: | Ekonomi Islam Bisnis Etika |
||||||||
Keywords: | Etika bisnis Islam; Yusuf al Qardhawi; produksi tas | ||||||||
Depositing User: | S.E Nabilah fina asyifa | ||||||||
Date Deposited: | 15 May 2023 08:11 | ||||||||
Last Modified: | 15 May 2023 08:11 | ||||||||
URI: | http://digilib.uinsa.ac.id/id/eprint/62175 |
Actions (login required)
View Item |