This item is published by Universitas Islam Negeri Sunan Ampel Surabaya
Sari, Husniyah (2023) القيم الأخلاقية في مسرحية "عزة بنت خليفة" لإبراهيم رمزي. Undergraduate thesis, UIN Sunan Ampel Surabaya.
Text
Husniyah Sari_A91219088.pdf Download (3MB) |
Abstract
Nilai-niali Moral Dalam Drama “Azzah Bintu Kholifah” Karya Ibrahim Ramzy. Drama merupakan salah satu bentuk karya sastra yang menggambarkan realitas kehidupan, karakter, dan perilaku manusia melalui partisipasi dan dialog. Dalam sebuah drama tentunya banyak mengandung nilai moral. Untuk itu, penulis ingin membahas nilai-nilai moral yang ada dalam drama “Azzah Bintu Kholifah” karya Ibrahim Raamzy. Drama ini menceritakan tentang kisah seorang putri raja yang mengalami buta sejak masa kecilnya akibat kebakaran di istana dan ia dilempar dari atas jendela untuk menyelamatkannya. Setelah kejadian itu Azzah disembunyikan di daerah Gunung Muqattam bersama dua penjaga yang merawatnya. Penelitian ini merupakan penelitian deskriptif kualitatif. Metode pengumpulan data yang digunakan dalam penelitian ini adalah baca-catat. Hasil penelitian ini adalah (1) unsur intrinsik yang terdapat dalam Drama Azzah Bintu Kholifah Karya Ibrahim Ramzy, (2) nilai-nilai moral yang terkandung dalam Drama “Azzah Bintu Kholifah” Karya Ibrahim Ramzy. Peneliti mengambil dua hasil penelitian ini karena keduanya memiliki keterkaitan, beberapa bagian unsur intrinsik mengandung nilai moral, contohnya pada watak, amanat dan konflik. Adapun data yang ditemukan peneliti dalam penelitian ini sebanyak 24 data antara lain, 6 data berupa nilai moral hubungan manusia dengan dirinya sendiri, yang meliputi sikap introspeksi diri, bersikap bijaksana, berpikir cerdas, kerja keras, dan menjaga harga diri. 11 data berupa nilai moral hubungan antara manusia dengan sesama yang meliputi sikap kasih sayang, menghormati orang lain, menasehati, dan memuji orang lain. 2 data berupa nilai moral hubungan manusia dengan lingkungan alam yang meliputi sikap mengagumi dan menghargai alam. Dan 5 data berupa nilai moral hubungan antara manusia dengan tuhannya, yang meliputi berdoa, bersyukur, dan bertawakkal.
Statistic
Downloads from over the past year. Other digital versions may also be available to download e.g. from the publisher's website.
Item Type: | Thesis (Undergraduate) | ||||||||||||
---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|
Creators: |
|
||||||||||||
Contributors: |
|
||||||||||||
Subjects: | Adab Akhlak > Akhlak Mulia Bahasa Arab |
||||||||||||
Keywords: | Nilai Moral; Drama Azzah Bintu Kholifah | ||||||||||||
Divisions: | Fakultas Adab dan Humaniora > Bahasa dan Sastra Arab | ||||||||||||
Depositing User: | Husniyah Sari | ||||||||||||
Date Deposited: | 17 May 2023 02:29 | ||||||||||||
Last Modified: | 17 May 2023 02:29 | ||||||||||||
URI: | http://digilib.uinsa.ac.id/id/eprint/62328 |
Actions (login required)
View Item |