This item is published by Universitas Islam Negeri Sunan Ampel Surabaya
Azizah, Vanny Maufik (2023) Strategi membangun keluarga sakinah pada perjodohan tanpa cinta: studi analisis pada novel hati suhita karya Khilma Anis prespektif bimbingan dan konseling Islam. Undergraduate thesis, UIN Sunan Ampel Surabaya.
Text
Vanny Maufik Azizah_B93219152.pdf Download (2MB) |
Abstract
Penikahan merupakan ikatan lahir batin antara laki-laki dan perempuan sebagai suami istri dengan tujuan untuk membentuk keluarga yang sakinah. bukan hanya tentang berbagi kebahagiaan tetapi juga menghadapi kesulitan dengan pasangan sehingga diperlukan sikap saling mendukung dan pengertian. Seperti halnya pernikahan yang terjadi akibat perjodohan untuk mencapai keluarga yang sakinah dari pernikahan tersebut perlu adanya strategi untuk mewujudkannya sebagaimana pewujudan keluarga sakinah yang sesuai dengan prespektif bimbingan dan konseling islam. Penelitian ini termasuk penelitian kepustakaan (library reseacrh), jenis penelitian kualitatif yang umumnya menggunakan sumber tertulis yang berkaitan dengan masalah yang sedang dibahas daripada terjun ke lapangan dalam proses pencarian dan pengumpulan data. peneliti menggunakan analisis isi untuk menelaah data dan mengungkap upaya tersurat maupun tersirat untuk membangun keluarga sakinah pada novel Hati Suhita. Untuk membangun keluarga sakinah perlu strategi untuk menjalani kehidupan rumah tangganya oleh karena itu dalam prespektif bimbingan dan konseling islam memberikan strategi yang dapat dilakukannya dan dibagi kedalam beberapa aspek yaitu melalui aspek fisiologis dengan langkah memenuhi dengan baik kebutuhan biologis suami istri. aspek psikologis dengan cara mengurus rumah tangga dengan telaten, menerima kenyataan dalam keluarga, menjaga komunikasi, dan saling mencintai serta menyayangi. aspek spiritual dengan mendirikan sholat, membaca al-quran dan berdoa. aspek sosial dengan cara menjaga hubungan baik dengan keluarga.
Statistic
Downloads from over the past year. Other digital versions may also be available to download e.g. from the publisher's website.
Item Type: | Thesis (Undergraduate) | ||||||||
---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|
Creators: |
|
||||||||
Contributors: |
|
||||||||
Subjects: | Keluarga > Keluarga Islam Perkawinan |
||||||||
Keywords: | Keluarga sakinah; perjodohan; bimbingan dan konseling Islam | ||||||||
Divisions: | Fakultas Dakwah dan Komunikasi > Bimbingan dan Konseling Islam | ||||||||
Depositing User: | Vanny Maufik Azizah | ||||||||
Date Deposited: | 25 May 2023 05:25 | ||||||||
Last Modified: | 25 May 2023 08:18 | ||||||||
URI: | http://digilib.uinsa.ac.id/id/eprint/62594 |
Actions (login required)
View Item |