This item is published by Universitas Islam Negeri Sunan Ampel Surabaya
Sahrul, Nanda Amalia (2023) Uji toksisitas akut (LC50-96 Jam) lindi TPA Tambakrigadung Lamongan terhadap ikan zebra (Danio rerio). Undergraduate thesis, UIN Sunan Ampel Surabaya.
Text
Nanda Amalia Sahrul_H05219010 ok.pdf Download (1MB) |
Abstract
Proses modernisasi disegala bidang menyebabkan meningkatnya timbulan sampah, yang semakin hari semakin bertambah. Peningkatan produksi sampah dapat menyebabkan peningkatan volume lindi yang dihasilkan sebagai limbah operasional TPA. Secara umum lindi bersifat toksik karena tingginya kandungan mikroorganisme, kandungan logam berat yang membahayakan lingkungan jika terpapar, serta faktor lainnya. Kandungan effluent TPA Tambakrigadung melebihi baku mutu yang ditetapkan oleh PerMen LHK RI Nomor 59 Tahun 2016. Bila pengolahan lindi kurang maksimal dapat menimbulkan efek negatif bagi lingkungan. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui nilai LC50 dan klasifikasi toksisitas pada lindi di TPA Tambakrigadung. Hewan coba yang digunakan dalam uji toksisitas akut ini mengacu pada OECD No. 203 tahun 2019 yaitu ikan zebra (Danio rerio) dengan panjang antara 1-2 cm. Metode penelitian dalam penelitian ini adalah kuantitatif eksperimental. Dalam penelitian ini terdapat 3 tahap yaitu aklimatisasi, range finding test, dan uji toksisitas akut. Pada tahap range finding test konsentrasi yang digunakan yaitu 0%, 6%, 12%, 24%, 48%, dan 96%. Kemudian pada tahap uji toksisitas akut konsentrasi toksikan diperkecil menjadi 0%; 6,84%; 7,80%; 8,89%; 10,13%; dan 11,55%. Nilai LC50 dihitung dengan metode analisis probit menggunakan software SPSS. Hasil penelitian didapatkan nilai LC50-96 jam effluent TPA Tambakrigadung sebesar 7,836% dengan nilai TUa sebesar 12,76. Dapat disimpulkan bahwa nilai tersebut termasuk dalam kategori IV yang menunjukkan bahwa effluent UPL lindi dalam klasifikasi High Acute Toxicity.
Statistic
Downloads from over the past year. Other digital versions may also be available to download e.g. from the publisher's website.
Item Type: | Thesis (Undergraduate) | ||||||||||||
---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|
Creators: |
|
||||||||||||
Contributors: |
|
||||||||||||
Subjects: | Ikan Lingkungan Hidup Teknik Lingkungan |
||||||||||||
Keywords: | Uji toksisitas akut; LC50; lindi TPA; ikan zebra | ||||||||||||
Divisions: | Fakultas Sains dan Teknologi > Studi Tehnik Lingkungan | ||||||||||||
Depositing User: | Nanda Sahrul | ||||||||||||
Date Deposited: | 21 Jul 2023 02:05 | ||||||||||||
Last Modified: | 21 Jul 2023 02:05 | ||||||||||||
URI: | http://digilib.uinsa.ac.id/id/eprint/63629 |
Actions (login required)
View Item |