Syair Tarbawi Al-Imam Al-Shafi‘I: studi analisis syair-syair Pendidikan Spiritual dalam Diwan al-Imam al-Shafi‘i

This item is published by Universitas Islam Negeri Sunan Ampel Surabaya

Jamilah, Ida Lutfiyatul (2021) Syair Tarbawi Al-Imam Al-Shafi‘I: studi analisis syair-syair Pendidikan Spiritual dalam Diwan al-Imam al-Shafi‘i. PhD thesis, UIN Sunan Ampel Surabaya.

[img] Text
Ida Lutfiyatul Jamilah_F05331311.pdf

Download (1MB)

Abstract

Pendidikan spiritual merupakan bagian dari pendidikan Islam, pada masa modern sekarang ini pendidikan spiritual menjadi sangat dibutuhkan oleh manusia karena bisa mewujudkan manusia yang sempurna. al-Imam al-Shafi‘i di Indonesia terkenal sebagai seorang ahli fikih, belum banyak yang mengetahui bahwa al-Imam al-Shafi‘i seorang sufi, sastrawan dan juga seorang pendidik. Penelitian ini berupaya untuk mendapatkan pemikiran al-Imam al-Shafi‘i tentang pendidikan spiritual dari syair-syairnya yang terdapat dalam Diwan al-Imam al-Shafi‘i. Sehingga rumusan masalah pada penelitian ini adalah: (1) Bagaimana pendidikan spiritual dalam Diwan al-Imam al-Shafi‘i ? (2) Bagaimana aspek-aspek eksternal yang mempengaruhi syair-syair pendidikan spiritual al-Imam al-Shafi‘i? (3) Bagaimana manfaat dan kegunaan syair-syair pendidikan spiritual al-Imam al-Shafi‘i ?. Jenis penelitian ini adalah penelitian kepustakaan, sedangkan pendekatan penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif. Analisis data dalam penelitian ini menggunakan metode strukturalisme genetik, yaitu dengan cara menganalisis syair-syair pendidikan spiritual al-Imam al-Shafi‘i melalui unsur-unsur intrinsik dan ekstrinsiknya, dari kedua unsur tersebut akan didapatkan pengertian yang utuh tentang pendidikan spiritual dalam syair-syair al-Imam al-Shafi‘i. Temuan dari penelitian ini, adalah: (1) Pendidikan spiritual yang terdapat dalam Diwan al-Imam al-Shafi‘i meliputi:cinta kepada Allah, tauhid, iman kepada Allah, ihsan, takwa, taubat, wara’, zuhud, fakir, sabar, tawakal, ridha, mengendalikan hawa nafsu, meninggalkan dunia, membersihkan hati dan meninggalkan maksiat, berbakti kepada orang tua, rendah hati dan berakhlak mulia. (2) aspek-aspek eksternal yang mempengauhi syair-syair pendidikan Spiritual al-Imam al-Shafi‘i adalah aspek biografi, sosial dan nilai. (3) Manfaat dan kegunaan syair-syair pendidikan spiritual al-Imam al-Shafi‘i adalah untuk mendekatkan diri kepada Allah, meningkatkan keimanan dan rasa cinta kepada Allah, memperkuat akhlak yang baik, membina sikap zuhud, membangun sikap positif yang bisa digunakan untuk menghadapi kehidupan materialistik serta menciptakan keseimbangan jiwa, sebagai pengendalian hawa nafsu, mendidik budi pekerti menjadikan manusia ikhlas beribadah dan rendah hati dalam perbuatan, sebagai salah satu cara terapi krisis spiritual, dan untuk mengatur kehidupan manusia modern menjadi lebih baik

Statistic

Downloads from over the past year. Other digital versions may also be available to download e.g. from the publisher's website.

Item Type: Thesis (PhD)
Creators:
CreatorsEmailNIM
Jamilah, Ida Lutfiyatulidalj87@gmail.comF05331311
Contributors:
ContributionNameEmailNIDN
Thesis advisorAziz, Husein--2003015601
Thesis advisorDahlan, Juwairiyah--2029085401
Subjects: Pendidikan Islam > Pendidikan Islam - Media
Keywords: Syair Pendidikan Spiritual
Divisions: Program Doktor > Pendidikan Agama Islam
Depositing User: Ida Lutfiyatul Jamilah
Date Deposited: 17 Jul 2023 07:25
Last Modified: 17 Jul 2023 07:25
URI: http://digilib.uinsa.ac.id/id/eprint/63718

Actions (login required)

View Item View Item