Strategi komunikasi dakwah dalam merubah tradisi negatif Baronggeng pada walimatul urs di Desa Sidangoli Gam Kecamatan Jailolo Selatan, Kabupaten Halmahera Barat, Provinsi Maluku Utara

This item is published by Universitas Islam Negeri Sunan Ampel Surabaya

Ismiati, Ismiati (2023) Strategi komunikasi dakwah dalam merubah tradisi negatif Baronggeng pada walimatul urs di Desa Sidangoli Gam Kecamatan Jailolo Selatan, Kabupaten Halmahera Barat, Provinsi Maluku Utara. Undergraduate thesis, UIN Sunan Ampel Surabaya.

[img] Text
Ismiati_B01219021.pdf

Download (2MB)

Abstract

Pada penelitian ini, peneliti mempunyai rumusan masalah tentang bagaimana bentuk Tradisi Baronggeng dalam Walimatul Urs serta bagaimana Strategi Komunikasi Dakwah da’i dalam meluruskan permasalahan akidah Tradisi Baronggeng dalam Walimatul Urs. Penelitian ini menggunakan metode penelitian kualitatif, dengan menggunakan teknik analisis deskriptif dan pendekatan etnografi. Teknik analisis deskriptif digunakan untuk memberikan gambaran detail mengenai sebuah fenomena yang terjadi. Data penelitian ini diperoleh dari proses observasi dan wawancara serta dianalisis dengan teknik reduksi data, penyajian data, dan penarikan kesimpulan. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa Tradisi Baronggeng dalam walimatul urs di Desa Sidangoli Gam telah terjadi pencampuran budaya dari luar, dikarenakan para generasi muda telah mengikuti perkembangan zaman. Bentuk tradisi yang awalnya dikemas secara tradisional, bermakna positif, dan tidak melanggar aturan agama Islam. Setelah adanya pencampuran budaya, Tradisi Baronggeng berubah menjadi tradisi yang lebih modern, cenderung mengundang hal negative dan bertentangan dengan ajaran Islam. Strategi Komunikasi Dakwah yang dilakukan berupa pengadaan Majelis Taklim mingguan, adanya Pendidikan di Sekolah, serta menggunakan Dakwah Antar Personal dengan melakukan pendekatan langsung kepada pelaku Tradisi Baronggeng di Desa Sidangoli Gam.

Statistic

Downloads from over the past year. Other digital versions may also be available to download e.g. from the publisher's website.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Creators:
CreatorsEmailNIM
Ismiati, Ismiatiismyafandi@gmail.comB01219021
Contributors:
ContributionNameEmailNIDN
Thesis advisorSattar, Abdullah-2017126501
Subjects: Dakwah > Dakwah, Komunikasi
Islam dan Ilmu Pengetahuan
Tradisi Islam
Keywords: Tradisi Baronggeng; walimatul urs; strategi komunikasi dakwah
Depositing User: Ismiati Ismiati
Date Deposited: 17 Oct 2023 02:29
Last Modified: 17 Oct 2023 02:29
URI: http://digilib.uinsa.ac.id/id/eprint/64714

Actions (login required)

View Item View Item