This item is published by Universitas Islam Negeri Sunan Ampel Surabaya
Vidiaty, Titis (2023) Efektivitas metode jarimatika terhadap kemampuan berhitung pada mata pelarajan Matematika materi pembagian kelas II di MI Miftahul Jinan Wonoayu Sidoarjo. Undergraduate thesis, UIN Sunan Ampel Surabaya.
Text
Titis Vidiaty_D97216087.pdf Download (2MB) |
Abstract
Latar belakang dalam penelitian ini adalah banyak siswa yang mengalami kesulitan ketika menghitung pembagian yang disebabkan siswa belum mengetahui konsep dasar berhitung pembagian. Selain itu, guru tidak pernah menggunakan metode berhitung pembagian yang membuat siswa memahami dasar pembagian, memudahkan siswa serta belajar pembagian yang menyenangkan. Permasalahan tersebut berpengaruh terhadap kemampuan berhitung pada mata pelajaran matematika materi pembagian. Oleh karena itu, peneliti memberikan solusi untuk menggunakan metode Jarimatika yang bertujuan untuk menyelesaikan permaslaahan tersebut. Metode jarimatika adalah suatu cara berhitung (operasi kali bagi tambah kurang/KaBaTaKu) matematika dengan menggunakan alat bantu jari sehingga cocok digunakan sebagai metode pembelajaran siswa sekolah dasar. Maka dari itu, penelitian ini bertujuan untuk menerapkan metode jarimatika dan mengetahui efektivitas metode jarimatika pada materi pembagian di MI Miftahul Jinan Wonoayu Sidoarjo. Penelitian ini menggunakan metode eksperimen dengan desain eksperimen yang digunakan yaitu one group pre-test dan post-test. Sampel pada penelitian ini berjumlah 25 siswa yaitu siswa kelas II di MI Miftahul Jinan Wonoayu Sidoarjo. Teknik pengumpulan data menggunakan observasi, tes, wawancara, dan dokumentasi. Teknik analisis data menggunakan paired sample t-test dan Uji n-gain. Paired sample t-test untuk mengetahui efektif atau tidak penggunaan media whatsapp terhadap hasil belajar tentang globalisasi dan cinta tanah air. Uji n-gain digunakan untuk mengetahui tingkat efektivitas media whatsapp terhadap hasil belajar tentang globalisasi dan cinta tanah air. Hasil paired sample t-test yang menunjukkan nilai sig. (2-tailed) yaitu 0,000 < 0,05 yang artinya penggunaan metode jarimatika efektif. Sedangkan hasil rata-rata N-gain yaitu 0,60 yang termasuk ke dalam kriteria cukup efektif.
Statistic
Downloads from over the past year. Other digital versions may also be available to download e.g. from the publisher's website.
Item Type: | Thesis (Undergraduate) | ||||||||||||
---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|
Creators: |
|
||||||||||||
Contributors: |
|
||||||||||||
Subjects: | Metode Pembelajaran Matematika |
||||||||||||
Keywords: | Metode jarimatika; kemampuan berhitung Matematika; pembagian | ||||||||||||
Divisions: | Fakultas Tarbiyah dan Keguruan > Pendidikan Guru Madrasah Ibtidaiyah | ||||||||||||
Depositing User: | Titis Vidiaty | ||||||||||||
Date Deposited: | 20 Sep 2023 07:59 | ||||||||||||
Last Modified: | 20 Sep 2023 07:59 | ||||||||||||
URI: | http://digilib.uinsa.ac.id/id/eprint/65007 |
Actions (login required)
View Item |