This item is published by Universitas Islam Negeri Sunan Ampel Surabaya
Nuranisa, Mahmudho (2023) Pengaruh cash holding, return on asset, dan net profit margin terhadap income smoothing: studi kasus pada perusahaan sektor keuangan yang terdaftar di BEI tahun 2019-2021. Undergraduate thesis, UIN Sunan Ampel Surabaya.
Text
Mahmudho Nuranisa_G92219098 OK.pdf Download (962kB) |
Abstract
Income smoothing mengubah angka laba perusahaan dan dapat menyebabkan investor membuat keputusan tanpa memahami praktik yang digunakan untuk mendapatkan hasil yang diinginkan. Teori agensi mendasari konsep income smoothing, menjelaskan bahwa manajemen dan pemilik Perusahaan memiliki kepentingan yang berbeda dalam mengembangkan perusahaan. Tujuan penelitian ini adalah untuk menguji pengaruh cash holding, return on asset, dan net profit margin terhadap income smoothing. Jenis penelitian yang digunakan adalah penelitian kuantitatif dengan data sekunder, berupa annual report yang diterbitkan oleh BEI dan website perusahaan. Dengan menggunakan teknik purposive sampling diperolah 171 sampel. Dalam menguji hipotesis penelitian dihunakan analisis korelasi parsial dan regresi logistik dengan alat analisis SPSS 25. Hasil penelitian pada uji kelayakan model diperoleh hasil bahwa model regresi dinilai layak untuk penelitian ini. Hasil korelasi parsial menunjukkan bahwa cash holding memiliki hubungan yang lemah dengan income smoothing dikontrol dengan variabel leverage dan firm size. Return on asset dan net profit margin memiliki hubungan yang kuat. Hasil uji secara parsial cash holding tidak memiliki pengaruh terhadap income smoothing dengan arah negative. Return on asset tidak berpengaruh terhadap income smoothing dengan arah negatif. Lalu, net profit margin tidak memiliki pengaruh terhadap income smoothing dengan arah positif. Penelitian ini memberikan rekomendasi pada perusahaan atau manajemen perusahaan agar lebih transparansi dalam menyampaikan informasi kinerja keuangan. Hal tersebut dilakukan agar tidak terjadi ketimpangan informasi yang didapatkan oleh para pemangku kepentingan.
Statistic
Downloads from over the past year. Other digital versions may also be available to download e.g. from the publisher's website.
Item Type: | Thesis (Undergraduate) | ||||||||
---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|
Creators: |
|
||||||||
Contributors: |
|
||||||||
Subjects: | Dokumen - Pemalsuan | ||||||||
Keywords: | Income smoothing; Cash holding; Return on asset; Net profit margin | ||||||||
Divisions: | Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam > Akuntansi | ||||||||
Depositing User: | Mahmudho Nuranisa | ||||||||
Date Deposited: | 22 Sep 2023 00:47 | ||||||||
Last Modified: | 22 Sep 2023 00:47 | ||||||||
URI: | http://digilib.uinsa.ac.id/id/eprint/65264 |
Actions (login required)
View Item |